TAPANULI TENGAH – Polres Tapanuli Tengah (Tapteng) merayakan Hari Kesatuan Gerakan Bhayangkari ke-65 di Lapangan Apel Mapolres setempat, Selasa (24/10/2017).
Acara berlangsung meriah yang diwarnai dengan berbagai kegiatan berupa lomba joget bola. Ada juga lucky draw, dan beberapa kegiatan berhadiah lainnya.
Pada kesempatan itu Kapolres Tapanuli Tengah AKBP Hari Setio Budi melakukan pemotongan nasi tumpeng, dan diberikan kepada personil tertua dan termuda.
Teks dan foto: Humas Polres Tapanuli Tengah.
(ren)