Begini Kondisi Betor Yang Disenggol Truk di Jalan Nasional Sitahuis

BETOR copy
Kondisi Betor Usai Terlibat Kecelakaan Dengan Truk. Foto: istimewa.

SMARTNEWSTAPANULI.COM, TAPTENG – Kondisi becak bermotor (Betor) yang mengalami kecelakaan di Jalan Nasional Sibolga-Tarutung, Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumut, Selasa, (2/1/2018) siang, hancur berantakan usai disenggol truk Mitsubishi bernomor polisi BK 8686 CS.

Betor yang berpenumpang enam orang termasuk pengemudinya itu ringsek.

Bacaan Lainnya

Peristiwa kecelakaan itu tepatnya terjadi di jalan Nasional Sibolga-Tarutung, Desa Aek Meranti, Kecamatan Sitahuis, mengakibatkan dua penumpang betor meninggal, yakni Lambok Hendrik Prima Rio (Pelajar, Laki-Laki, 12) dan Meidi Floren Simanungkalit, ibu rumah tangga (34), kedua korban merupakan warga Jalan Santeong, Kota Sibolga.

Sementara dua orang penumpangnya mengalami luka berat, juga warga Jalan Santeong, Kota Sibolga, yakni Boyken Roy Simanungkalit (32) dan Metaria Delima Tampubolon (2,5).

BETORR copy
Sejumlah Warga Berada Dilokasi Kecelakaan. Foto: istimewa.

Sedangkan luka ringan dua orang, yakni Bangkit Miradi (14) pelajar, dan Delvia Simanungkalit (8) pelajar, warga jalan Santeong, Kota Sibolga.

Pada sejumlah foto yang diterima redaksi SNT, Rabu, (3/1/2018), tampak warga berada dilokasi kejadian Sementara, kondisi badan betor tersebut rusak parah.

Sebelumnya, Kapolres Tapanuli Tengah AKBP Hari Setyo Budi mengatakan, bahwa kronologis kejadian bermula ketika becak bermotor yang dikemudikan oleh Boyken Roy Simanungkalit melaju dari arah Sibolga menuju Tarutung. Setibanya di TKP, Desa Aek Meranti tepatnya di Jalan menikung ke kanan, datang satu unit mobil truck Mitsubishi BK 8686 CS yang dikemudikan oleh Sahat Hutagalung, kemudian truck tersebut mengambil jalur kanan sehingga bagian tangga pintu sebelah kanan truck tersebut menyenggol stang becak motor hingga terjadi kecelakaan.

“Akibat kecelakaan tersebut pengemudi dan penumpang yang ada didalam becak bermotor terhempas ke badan jalan dan mengalami luka-luka dan dibawa ke RSU. Dr. Fl. Tobing Sibolga guna mendapatkan pertolongan medis, kemudian penumpang atas nama Lambok Hendrik Simanungkalit meninggal dunia di TKP, sementara Meidi Floren Simanungkalit meninggal dunia dirumahsakit,” kata Kapolres Hari Setyo Budi, Rabu, (3/1/2018).

truk copy
Truk Yang Terlibat Kecelakaan Dengan Betor Telah Diamankan Didepan Kantor Sat Lantas Polres Tapteng.

Polisi telah memeriksa tersangka dan dua orang saksi, yakni Nasip Parlindungan Pandiangan (28) Sopir, warga Parsikaman, Desa Rampah, Kecamatan Sitahuis, Kabupaten Tapanuli Tengah, Mangimpun Hutagalung (33) Sopir, warga Kelurahan Sibuluan Nauli, Kecamtan Pandan, Kabupaten Tapanuli Tengah, dan tersangka Sahat Hutagalung (32) Sopir, warga Adian Meranti, Desa Rampa, Kecamatan Sitahuis, Kabupaten Tapanuli Tengah.

Peristiwa kecelakaan ini telah ditangani oleh Sat Lantas Polres Tapteng. Sementara, truk tersebut telah diamankan di depan Kantor Sat Lantas setempat. Akibat peristiwa ini, kerugian ditaksir mencapai Rp15.Juta. (ril)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *