Tapanuli Tengah – Pekerja asing yang didominasi warga Negara Cina masuk lewat Bandara FL Tobing Pinangsori, Tapanuli Tengah, Sumut, Minggu (24/6).
Petugas Bandara Jansen Saragih, membenarkan melintasnya para pekerja asing tersebut. Pemeriksaan pun sempat dilakukan terhadap 28 pekerja asing itu.
“Iya benar, tadi sempat kita periksa kelengkapan berkasnya,” kata Jansen kepada wartawan.
Menurut dia, dari pemeriksaan sementara, semua pekerja asing tersebut memiliki dokumen.
“Ada dokumen izin tinggal selama 12 bulan,” ujar Jansen. (ril)