SNT, Sibolga – Satu unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) milik Pemkot Sibolga kecelakaan tunggal di jalan menanjak perbukitan Aido, Jalan SM Raja, Kelurahan Pancuran Gerobak, Kecamatan Sibolga Kota, Selasa (2/3/2021) sekira pukul 15.10 WIB.
Dalam video yang diperoleh SNT, tampak mobil damkar bernomor polisi: BB 8083 N berhenti di ruas jalan menanjak.
Terlihat pada ban belakang sudah diganjal dengan oleh beberapa petugas Damkar. Namun tiba-tiba saja, mobil damkar tersebut meluncur mundur dan jatuh ke jurang di kawasan objek wisata Bukit Aido tersebut.
Sebelumnya, Kapolres Sibolga, AKBP Triyadi melalui Kasubbag Humas, Iptu R Sormin menerangkan, sopir damkar merupakan anggota BPBD bernama Arif Saputra Tanjung (27) warga Jalan Ketapang, Kelurahan Sibolga Ilir, Kecamatan Sibolga Utara.
Berdasar keterangan yang dihimpun polisi dari anggota Damkar Kota Sibolga, mobil damkar tersebut, baru saja tiba di lokasi kebakaran yang terjadi di perbukitan Aido untuk memadamkan api.
“Namun saat hendak memarkirkan, mobil damkar tersebut tiba-tiba mundur dan anggota Damkar berusaha untuk mengganjal mobil tersebut dengan batu,” kata Sormin kepada wartawan, kemarin.
“Akan tetapi mobil damkar tersebut tidak dapat dihentikan karena jalan tanjakan yang tajam. dan akhirnya terperosok ke bawah Taman Perbukitan Aido yang curam,” jelasnya.
Akibatnya, mobil damkar tersebut terbalik dan mengalami kerusakan. “Sementara sopir mobil damkar tersebut mengalami luka-luka. Di mana saat itu ia berusaha mengendalikan mobil tersebut, dan akhirnya ikut terbalik bersama dengan mobil damkar itu,” ujar Sormin.
Tonton videonya DI SINI
Korban yang terluka selanjutnya dievakuasi ke RS Metta Medika Sibolga untuk dilakukan penanganan medis.
Selanjutnya kepolisian setempat melakukan upaya evakuasi mobil damkar yang terbalik tersebut.
“Kasat Lantas, Kanit Turjawali, Kanit Laka dan Kanit Dikyasa Sat Lantas Polres Sibolga mendatangi TKP, dan melakukan penyelidikan terkait penyebab terjadinya kecelakaan mobil damkar tersebut,” pungkasnya. (red)