Dinsos Tapteng Sosialisasi Persiapan Transformasi BPNT 2019

sosialisasi
Dinas Sosial Tapanuli Tengah (Tapteng) mengadakan sosialisasi persiapan transformasi Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), Kamis (1/8/2019). Acaranya diadakan di Aula Dinas Kesehatan Tapteng di Pandan.

SmartNews, Pandan – Dinas Sosial (Dinsos) Tapanuli Tengah (Tapteng) adakan sosialisasi persiapan transformasi Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), Kamis (1/8/2019). Acaranya diadakan di Aula Dinas Kesehatan Tapteng di Pandan.

Asisten Pemerintahan dan Kesmas Sekretariat Daerah (Setda) Tapteng Drs. Antonius Simanjuntak membuka secara resmi sosialisasi itu.

“Sosialisasi ini dilaksanakan dalam rangka persiapan transformasi program Beras Sejahtera (Rastra) yang telah menjadi pola Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT). Penyaluran BPNT menggunakan sistem perbankan dapat meningkatkan transparansi dan akuntabilitasi program,” kata Antonius Simanjuntak dalam sambutannya.

Dia menyebut, BPNT disalurkan dalam bentuk beras dan telur setiap bulan melalui Kartu Kesejahteraan Sosial (KKS) dengan nominal Rp110.000 per kartu per bulan yang dapat ditukarkan di e-Warung di berbagai desa/kelurahan di setiap kecamatan.

Sementara itu, Kepala Dinas (Kadis) Sosial Tapteng Parulian Sojuangon Panggabean mengatakan BPNT akan dilaunching oleh Bupati Tapteng dan merupakan kerjasama para pihak.

“Kegiatan BPNT di Kabupaten Tapanuli Tengah rencananya akan dilaksanakan pada bulan September 2019 melalui kerjasama antara Dinas Sosial, BRI, Bulog, e-Warung, dan Polres Tapteng,” katanya. (ril)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *