Balap Liar di Sarudik Tapteng Bikin Warga Sulit Tidur

Screenshot.
Screenshot.

SNT, Tapteng – Aksi balap liar di Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Sumatra Utara (Sumut) bikin resah. Apalagi aksi itu berlangsung di saat warga sedang istirahat tidur.

Lokasi balap liar dimaksud berlokasi di daerah perbatasan Tapteng dan Kota Sibolga, tepatnya di Kecamatan Sarudik.

Bacaan Lainnya

Aksi balap liar itu berlangsung dini hari, diperkirakan sekitar pukul 03.00-04.00 WIB seperti dilaporkan oleh Antonius Hutabarat lewat siaran langsung akun Facebook, Minggu dini hari (25/7/2021).

“Yang terhormat Kapolres Tapanuli Tengah, mohon pak setiap malam, ini balap liar di Sarudik. Kami sebagai warga mohon diberikan perlindungan, ketenangan,” kata Antonius yang mengarahkan kamera HP nya ke arah jalan untuk merekam video aksi balap liar tersebut.

“Jam segini kami belum bisa tidur akibat balap liar di Kelurahan Sarudik, Kabupaten Tapanuli Tengah. Mohon kami diberikan kenyamanan,” pintanya.

Mantan Ketua DPRD Tapteng itu juga melaporkan, pemotor yang melintas di jalan tersebut juga terganggu, karena aksi para pebalap liar itu.

Dalam rekaman video live di Facebook itu, terdengar suara bising sepeda motor yang meraung-raung. Belum diperoleh tanggapan dari kepolisian terkait adanya aksi balap liar ini.

Berdasarkan catatan SNT, Polres Tapteng memang berulangkali melakukan razia balap liar di kawasan itu, dan di beberapa tempat lainnya di Kabupaten Tapteng.

Lantas, kenapa aksi balap liar ini masih saja terjadi? Kita tunggu saja tindakan kepolisian untuk menertibkan aksi yang meresahkan masyarakat ini. (red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *