Tapanuli Tengah – Kapolres Tapteng yang baru menggantikan AKBP Hari Setyo Budi sebelumnya sempat dipercaya kepada mantan Kapolres Pakpak Bharat AKBP Ganda MH Saragih.
Serah terima jabatan (Sertijab) pun telah berlangsung di Mapolda Sumut dipimpin Kapoldasu Irjen Pol Agus Andrianto, pada Jumat 16 November 2018 lalu.
AKBP Hari Setyo Budi dipercaya menduduki jabatan sebagai Kabag Dalpres SDM Polda Sumut.
Berdasarkan informasi tertulis diterima smartnewstapanuli.com, Minggu (18/11), sebelum dilaksanakan pisah sambut antara AKBP Hari Setyo Budi dengan AKBP Ganda MH. Saragih, kembali keluar mutasi jabatan dilingkungan tubuh Polri.
Hal itu sesuai dengan Surat Telegram Kapolri nomor : 2947/XI/2018 tanggal (17 /11/2018).
AKBP Ganda MH Saragih dipercaya, atau dipromosikan menjabat Kapolres Metro Polda Lampung.
Sementara, jabatan Kapolres Tapteng dipercayakan kepada AKBP Sukamat. Sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit Regident Ditlantas Polda Aceh.
Profil singkat AKBP Sukamat
Nama : AKBP Sukamat, SH, S.I.K., M.H.
Tempat/ T. Lahir : Demak, 5 Juli 1980
Istri : Brigadir Endah Prima
Anak : 3 orang
Pendidikan :
1. SDN 2 Kebonagung, Demak, 1992
2. SMPN 1 Dempet, Demak, 1995
3. SMA Marapen Grobongan 1998
4. Akpol 2001/33
5. PTIK 2009/51
6. Sespimmen 2016/56