SmartNews, Sibolga – Rumah yang terbakar di Kecamatan Sibolga Utara, Kota Sibolga, Sumatera Utara, pada Sabtu (6/7/2019) malam, dihuni oleh Pegawai Negeri Sipil (PNS) bernama Carli Situmeang.
Lokasi kebakaran di jalan Oswald Siahaan Gang Melati, Kelurahan Simaremare, terjadi pada pukul 20.15 WIB.
Kapolres Sibolga AKBP Edwin H Hariandja melalui Kasubbag Humas Iptu R Sormin kepada SmartNews, Sabtu malam dalam keterangan tertulisnya menjelaskan, api melahap pada bagian dapur rumah.
“Saat terjadi kebakaran, Carli Situmeang bersama keluarganya sedang keluar rumah,” kata Iptu R Sormin mengawali keterangannya.
Lanjut Sormin, kebakaran awalnya diketahui oleh Riduan Sinaga warga setempat.
“Awalnya Riduan Sinaga melihat asap muncul dari dapur rumah Carli Situmeang. Riduan kemudian menghubungi petugas pemadam kebakaran (Damkar),” terang R Sormin.
Dua unit damkar yang tiba di lokasi dibantu warga berjibaku melakukan pemadaman api.
“Sekitar pukul 20.30 WIB, api dapat dipadamkan. Atas kejadian tersebut korban mengalami kerugian Rp.1.500.000,” kata Sormin.
Namun Sormin belum bisa menyampaikan apa penyebab terjadinya kebakaran.
“Penyebab terjadinya kebakaran masih dalam penyelidikan Polisi, apa yang menimbulkan percikan api sehingga menyambar barang-barang peralatan dapur,” katanya mengakhiri. (red)