SmartNews, Tapteng – Minibus Toyota Avanza mengalami kecelakaan di Desa Sibintang, Kecamatan Sosorgadong, Tapanuli Tengah (Tapteng), Senin siang (2/9/2019).
Informasi yang berhasil dihimpun awak media, kecelakaan terjadi, diduga sopir yang diketahui bernama Bima menghindari anak sekolah yang hendak menyebrang jalan.
Sementara itu, menurut saksi mata, Rahmad Syarif Pohan yang dikonfirmasi wartawan mengatakan, kejadian bermula ketika minibus tersebut datang dari arah Sibolga dengan kecepatan tinggi.
Setibanya di lokasi, muncul seorang anak sekolah yang sedang melintas, ingin menyebrang jalan. Membuat sopir hilang kendali. Minibus ini pun terbalik hingga rusak parah.
“Akibat kejadian tersebut minibus Avanza hancur dengan kondisi remuk. Sopirnya mengalami luka yang cukup serius dan sudah dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan,” kata Rahmad.
Sayang, hingga berita ini dilansir, belum diperoleh keterangan lebih lanjut dari kepolisian. (ril)