SmartNews, Tapanuli – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menginkonfirmasi update peringatan dini cuaca di sebagian wilayah di Sumatera Utara (Sumut) pada Minggu (24/5/2020).
Berdasarkan keterangan yang diupdate BMKG lewat situsnya bmkg.go.id, peringatan dini cuaca tersebut dikeluarkan pada pukul 22.00 WIB.
“Masih terjadi hujan dengan intensitas sedang-lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang pada pukul 22.30 WIB di Langkat, Karo, Simalungun, Labuhanbatu, Labusel, Labura dan dapat meluas ke Binjai, Samosir, Asahan, Deli Serdang, Toba, Pematang Siantar, Humbahas, Madina, Palas, Taput, Tapsel, Batubara, Tapteng, Paluta, Sergai dan sekitarnya,” demikian BMKG menyampaikan keterangannya.
BMKG memperkirakan, kondisi ini masih akan berlangsung hingga Senin, 25 Mei 2020 hingga pukul 01.30 WIB. (snt)