Neida Sambut Tahun Baru Dengan Harapan Baik Melalui ‘Nirmala’

Neida
Neida

SNT – Neida percaya bahwa tahun baru membawa harapan baru. Itu yang mendorong penyanyi dan pencipta lagu asal Jakarta yang berusia 27 tahun tersebut untuk mempersembahkan ‘Nirmala’, single terbarunya yang akan didistribusikan oleh Believ,e dan hadir di kanal-kanal musik digital sejak 12 Januari 2022.

“lagu ‘Nirmala’ adalah lagu penuh harapan baik untuk memulai tahun yang baru dengan ketenangan, kebahagiaan dan kebersamaan,” kata Neida kepada SNT dalam keterangan tertulisnya diterima, Jumat (14/1/2022) tentang lagu terbarunya ini.

Bacaan Lainnya

Kalau sebelumnya Neida mengajak pendengar berdansa dengan penuh euforia pada lagu ‘Tentang Rindu’, kali ini ia membuat kita tetap bergoyang dengan cara berbeda.

“Lagu ‘Nirmala’ muncul dari ide ingin membuat lagu yang cocok untuk joget pundak dengan suasana yang menenangkan sebagai pelengkap ‘Tentang Rindu’ yang penuh energi,” jelas Neida tentang proses pembuatannya.

Selain menggerakkan badan, lagu ‘Nirmala’ juga akan menenteramkan jiwa melalui liriknya yang optimistis. “Lagu ‘Nirmala’ bercerita tentang harapan Neida untuk menemukan ketenangan diri,” katanya.

“Angan untuk mencapai kebahagiaan yang menenangkan hati, serta menjadi doa untuk dapat menjalani tahun ini dengan kepala yang dingin,” sambung Neida.

Untuk menggarap lagu ‘Nirmala’, Neida mempercayakan produser Randy MP, otak dibalik proyek Parlemen Pop yang pernah mengajak Neida berkolaborasi di lagu ‘Gairah Hasrat’, dan juga menggarap single Neida yang berjudul ‘Lubuk Bicara’.

“Selalu kagum dengan pemilihan sound beliau dan sudah nyaman juga untuk bertukar pikiran,” kata Neida tentang alasannya kembali bekerja sama dengan Randy MP. “Demo kasarnya datang dari aku, lalu dipercantik lagi dengan sound-sound unik dari Randy,” ungkapnya.

Di samping itu, lagu ‘Nirmala’ menjadi single keempat, sekaligus terakhir dari album mini berjudul Neida yang akan dirilis dalam waktu dekat.

“Harapannya lagu ‘Nirmala’ menjadi doa yang baik untuk menutup EP dan melengkapi warna lain yang sudah digambarkan di ‘Lubuk Bicara’, ‘Yang Lalu Hanya Debu’ dan ‘Tentang Rindu’,” kata Neida.

“Semoga bisa segera menyanyikan lagu-lagu ini dalam satu set panggung. Yang pasti, lagu ‘Nirmala’ kembali memperlihatkan sisi baru musikalitas Neida Aleida yang sudah punya rekam jejak mengesankan sebagai vokalis grup pop HIVI!, sebagai kolaborator yang nyaman di studio bersama produser seperti Greybox maupun di panggung bersama legenda rock seperti God Bless, dan kini sebagai artis solo yang terus berkembang. Semoga dengan empat lagu yang sudah dirilis, pendengar bisa mengenali musik Neida sebagai solois,” pungkasnya. (snt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *