Jelang HUT Persit ke-72, Pelajar Kampanye Tolak Narkoba ‘Prestasi Yes’

sosialiasi narkoba
Kampanye Anti Narkoba Dilapangan Makorem 023/Kawal Samudera, di Jalan Datuk Itam, Sibolga, Rabu kemarin (7/3/2018) oleh Ketua Persit KCK Korcab 023/KS beserta Dharma Wanita Wilayah A Sibolga. FOTO: Penrem 023/KS.

Sibolga – Para pelajar mulai dari tingkat TK, SD, SMP dan SMA dikota Sibolga, Sumatera Utara (Sumut) diajak berkampanye untuk menolak peredaran gelap terhadap narkoba.

Ajakan itu dihelat diacara kampanye anti narkoba di lapangan Makorem 023/Kawal Samudera, di Jalan Datuk Itam, Sibolga, Rabu kemarin (7/3/2018) oleh Ketua Persit KCK Korcab 023/KS beserta Dharma Wanita wilayah A Sibolga.

Bacaan Lainnya

Mengawali kampanye penolakan peredaran gelapa narkoba, para pelajar diajak menyerukan ‘No Narkoba, Yes Prestasi’.

Dalam amanatnya, Ketua Dharma Pertiwi yang juga sebagai Ketua Persit Korcab Korem 023/KS, Ny Retha Donni Hutabarat menyampaikan kampanye ini bertujuan agar para pelajar tidak mudah terpengaruh dengan narkoba.

“Para pelajar merupakan calon generasi muda yang akan memimpin bangsa dan negara ini kelak dikemudian hari. Sehingga dengan pelaksanaan kampanye anti narkoba ini para pelajar tidak mudah terpengaruh dengan narkoba yang dapat merusak masa depan mereka. Jangan juga nantinya para pelajar mudah terpengaruh dengan mengikuti gaya hidup (trend), bersenang-senang. Sehingga mereka mudah terpengaruh oleh pergaulan bebas dan terdorong dalam penyalahgunaan narkoba,” kata Ny Retha Donni Hutabarat, Jumat, (9/3/2018).

Ny Retha mengatakan data menunjukkan bahwa banyak remaja yang menggunakan narkoba untuk kesenangan batin, namun sangat berbahaya dan pengaruhnya terhadap perilaku kehidupan sehari-hari akibat penyalahgunaan narkoba. Sehingga mereka (para pelajar-remaja) tidak dapat berfikir secara jernih.

Dalam kampanye menolak narkoba ini, para pelajar menyampaikan ikrar berikut ini:

1. Bertekad menjadi generasi muda yang beriman dan bertaqwa kepada tuhan yang maha esa dan menolak dengan keras penyalahgunaan narkoba .

2. Bertekad untuk berbakti kepada bangsa dan negara, serta meraih masa depan cemerlang tanpa narkoba.

3. Sanggup menjadi duta anti narkoba, bagi keluarga, masyarakat dan negara demi Indonesia yang lebih sejahtera .

Kapenrem 023/KS Mayor Arm Ojak Simarmata menyebut kegiatan ini serangkaian menyambut HUT Persit ke– 72 tahun 2018, berbagai kegiatanpun digelar jelang puncak peringatan pada 3 April nanti.

Hadir dalam acara tersebut Kasrem 023/KS, Letkol Inf I Gusti Ketut Artasuyasa, Kasiter Letkol Inf Nelson Rajagukguk, para Perwira Korem 023/KS, pengurus Persit KCK Korcab Korem 023/KS, perwakilan PIA ARDHYA GARINI (Persatuan Istri-TNI AU), Jalasenastri (Persatuan Istri TNI AL), IKKT Pragati Wira Anggini. (Ikatan Kesejahteraan Keluarga TNI Pragati Wira Anggini ) dan PKK Kota Sibolga. (ril/Penrem 023/KS)

Editor: Ren Morank

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *