Ditantang Pasha Konser 4 Jam Tanpa Jeda, Ariel NOAH Jawab Begini

ARIEL NOAH
Ariel NOAH. Foto: istimewa.

Smart News Tapanuli – Hingga kini belum diketahui apa penyebab Pasha Ungu iba-tiba menantang Ariel NOAH. Hal itu diketahui lewat instagram Pasha Ungu.

Ditantang tentang apa?

Bacaan Lainnya

Pria yang kini menjabat sebagai Wakil Walikota Palu itu menantang Ariel untuk melakuan konser tanpa jeda selama empat jam, tanpa minum dan tanpa oksigen.

Saya pasha un’8’u.. demi musik Indonesia saya nantangin ariel noah konser bareng diatas panggung besar dengan durasi 4jam tanpa jeda,ga pake minum dan oksigen,” tulis Pasha, Selasa (10/7).

Semoga ariel noah berkenan nerima tantangan saya.. silahkan tentukan cara,bagaimana,teknis serta waktu dan tempatnya’ saya akan datang,” lanjutnya.

Anggap aja ini konser persahabatan bagi para pecinta musik Indonesia yang rindu menyaksikan pertunjukan musik yang hebat dan berkualitas.. salam hormat dari saya saudaramu,” tulis Pasha.

pasha ungu
Pasha Ungu. Source: wolipop.detik.com.

Tak lama kemudian, tantangan pun bersambut. Dengan santai, Ariel menjawab tantangan dari rekannya sesama vokalis band itu.

Ayok lah, tanpa oksigen tanpa jeda, asal jangan tanpa mic,” tulis Ariel yang menambahkan emoji tertawa.

Netizen pun langsung ramai berkomentar. Kebanyakan mengaku sangat berharap konser tantangan itu bisa menjadi kenyataan.

Pasti bakal petjah tuhh konsernyaa,ditunggu yaaa,” tulis salah satu netizen.

Ayo aa ditunggu tgl mainnya,” ujar yang lain.

Klo terealisasi ini sebenernya pertarungan 2 vocalis legend indonesia, ga perlu bertarung sebenernya cuma aja indonesia rindu dengan Ariel dan Pasha untuk melihat meraka satu panggung,” tulis netizen lainnya. (dtc)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *