Ketua Demokrat Sibolga Nyaleg di Tapteng, Binsar Samosir Bilang Aneh

binsar samosir1
Binsar Samosir.

Sibolga – Ketua DPC Partai Demokrat Kota Sibolga Efendi Marpaung dikabarkan maju menjadi bakal calon anggota legislatif (Bacaleg) di Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Sumatera Utara.

Informasi diperoleh, Efendi Marpaung mencalonkan diri dari daerah pemilihan dua meliputi Kecamatan Badiri, Pinangsori, Lumut, Sukabangun dan Sibabangun.

Bacaan Lainnya

Binsar Samosir yang diketahui sebagai kader partai Demokrat Sibolga mengatakan hal ini sangat aneh baginya. Dia mengaku miris dan sangat menyesalkan langkah politik yang diambil ketua partai Demokrat Kota Sibolga tersebut.

“Kasihan, partai Demokrat Sibolga seolah ditinggalkan pemimpinnya. Kalau ingin membesarkan partai Demokrat Sibolga, seharusnya Efendi Marpaung nyaleg di Sibolga bukan di Tapteng. Lantas, bagaimana partai Demokrat bisa meraih kemenangan, kalau ketuanya tak peduli dengan partai yang dia pimpin,” tegas Binsar kepada wartawan di Pandan, Selasa (17/7).

Efendi Marpaung yang dihubungi terpisah membenarkan rencana dirinya maju sebagai Bacaleg partai Demokrat di Kabupaten Tapteng.

Menurut dia, tidak ada masalah kalau dirinya maju sebagai caleg di Kabupaten Tapteng.

“Iya, benar, saya maju dari daerah pemilihan dua Tapteng. Soal proses pencalegan kader partai Demokrat di Kota Sibolga, semuanya juga sudah aman tidak ada kendala,” ujar Efendi.

Terpisah, ketua partai Demokrat Tapteng Unedo Martin Lumbantobing juga membenarkan ketua partai Demokrat Sibolga Efendi Marpaung maju sebagai bacaleg di Tapteng.

“Berkas pendaftarannya sudah kita sampaikan ke KPU Tapteng. Bacaleg partai Demokrat Tapteng berjumlah 35 orang terdiri dari, 23 laki-laki dan 12 perempuan,” sebut Martin di kantornya di Pandan. (snt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *