Tapteng – Kapolsek Pandan AKP Herry Sugiharto bersama personil menyambangi kediaman seorang nenek tua, Badina Gultom (85) warga Lingkungan I, Kelurahan Pandan Wangi, Kecamatan Pandan, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Minggu, 23 September 2018.
Bertajuk “Minggu Berkah” Kapolsek Pandan berbagi tali asih kepada warga yang dianggap tidak mampu (miskin), yakni Badina Gultom yang sehari-hari sebagai pemulung.
Bantuan yang diserahkan berupa 1 karung beras, bintang lima, 1 kardus Mie Instan, 1 paket minyak goreng, gula dan bubuk teh. Penyerahan bantuan disaksikan oleh Kenaziran Mesjid Al Munawar Kelurahan Pandan, Abdullah dan Kepling I Kelurahan Pandan Wangi, Suyono.
Nenek Badina tinggal di rumah berukuran 2 kali 2 meter dengan atap dan dinding seng, serta berlantai papan.
“Nenek Badina Gultom selama 35 tahun menjanda, ia tinggal di rumah tersebut bersama cucunya Andika (18). Cucunya pun tak bersekolah lagi, bekerja sebagai penjaga pondok di Pantai Pandan,” tutur Kapolsek Pandan AKP Herry Sugiharto, Minggu 23 September 2018.
“Terima kasih banyak atas bantuan ini Pak,” ucap Badina.
Sementara itu, Kepling 1 Kelurahan Pandan Wangi, Suyono mengapresiasi bantuan yang diserahkan kepada warganya yang kurang mampu.
“Terima kasih kepada Polri yang peduli kepada warga kami yang kurang mampu,” ujar Suyono. (ren)