Sibolga – Badan jalan umum di kawasan S Parman (Pasar Baru) di Kecamatan Sibolga Kota, Kota Sibolga, Sumatera Utara sering dijadikan oleh sejumlah truk untuk melakukan aktivitas bongkar muat.
Akibatnya, banyak pengendara mengeluh saat akan melintasi ruas jalan ini, apalagi diperparah ketika dua truk berdempetan leluasa parkir hingga menutup badan jalan. Melihat kondisi itu, pengendara pun kerap balik arah.
“Mana Dinas Perhubungan dan Lantas Polres Sibolga, kok dibiarin ini menutup badan jalan, macam warisan nenek nya jalan umum di Sibolga ini,” ketus Makmur Pakpahan, warga Sibolga saat hendak melintasi jalan tersebut, Sabtu (22/12).
Terkait hal itu, Kepala Dinas Perhubungan Kota Sibolga Marajahan Sitorus belum berhasil dikonfirmasi melalui selulernya, Sabtu sore (22/12). (snt)