SmartNews – Reino Barack tampak kebingungan ketika ditanya alasan jatuh hati kepada Syahrini. Mantan kekasih Luna Maya itu seperti punya beribu jawaban di kepalanya.
Namun pertanyaan itu justru membuatnya terdiam beberapa detik. Reino Barack akhirnya menyebutkan satu alasan utama. Ia menyebut ketulusan hati Syahrini lah yang membuat dirinya terlena.
“Amat sangat baik hati orangnya. Orang yang punya hati dari lubuk hati yang dalam itu saya ada temui beberapa kali. Tapi jarang sekali. Betul-betul jarang,” kata Reino Barack dalam jumpa pers di Hotel Grand Hyatt, Thamrin, Jakarta Pusat.
“Selama ini saya sudah hidup selama 34 tahun di berbagai macam negara. Tidak pernah saya mendapatkan perasaan yang setulus ini,” sambung Reino.
Jatuh hati pada satu hal tersebut, Reino Barack seakan tak bisa berkutik. Ia langsung bicara pada batinnya sendiri bahwa Syahrini-lah sosok perempuan yang selama ini ia cari. “Sampai saya bilang oke, gue mau sama dia sampai mati,” pungkasnya. (dtc)