Warga Sirandorung Terharu “Puluhan Tahun Kami Menanti”

bupati tapteng
Bupati Tapanuli Tengah Bakhtiar Ahmad Sibarani Menyalami Warga.

SmartNews, Sirandorung – Seratusan warga membentangkan spanduk ketika Bupati Tapanuli Tengah, Bakhtiar Ahmad Sibarani kunjungan kerja ke Desa Masnauli, Kecamatan Sirandorung, Kamis (23/5/2019).

Di spanduk tersebut warga meluapkan rasa bangga karena jalan di desa mereka, yakni Bajamas, Desa Muaraore, dan Desa Masnauli telah di Hotmix.

Bacaan Lainnya

Puluhan tahun kami menanti, pada masa Bapak Bakhtiar Ahmad Sibarani sebagai Bupati Kabupaten Tapanuli Tengah, Jalan Ini Dibangun. Terima kasih Bapak Kami Tercinta,” demikian bunyi tulisan di spanduk tersebut.

Selain spanduk, di sejumlah poster yang dipegang warga juga ditulis ungkapan terimakasih kepada bupati Tapteng.

Melihat aksi spontanitas warga tersebut, Bakhtiar Sibarani langsung menyalami mereka.

Suasana haru dan akrab sangat jelas terlihat antara masyarakat dan pemimpinnya itu. Bagaimana tidak, jalan mulus yang diimpikan selama 36 tahun lamanya, sekarang dibawah kepemimpinan Bakhtiar Ahmad Sibarani dapat terwujud,” tulis Humas Pemkab Tapanuli Tengah dalam siaran persnya, Kamis (23/5/2019)

“Kami sangat berterimakasih atas perhatian Bapak Bupati Tapanuli Tengah kepada kami, sehingga jalan di daerah kami sudah mulus dan di hotmix. Karena sudah 36 tahun jalan di daerah kami ini tidak pernah tersentuh pembangunan. Hal ini tentunya akan membawa dampak positif terhadap kehidupan dan perekonomian masyarakat di sini ke arah yang lebih baik,” ujar Suripto diamini warga lainnya, Sihol Sibarani.

jalan 1
Bupati Tapanuli Tengah Bakhtiar Ahmad Sibarani dan Wakil Bupati Tapanuli Tengah Darwin Sitompul Foto Bersama Warga.

Di kesempatan itu, Bupati Tapteng menyampaikan pada Oktober 2019 pekerjaan jalan yang menghubungkan Simpang Tiga ke Sigodung akan selesai di Hotmix.

“Mudah-mudahan pada Oktober yang akan datang, jalan sepanjang 6,2 km yang menghubungkan simpang tiga ke Sigodung akan selesai di Hotmix dan kita tuntaskan,” ungkap Bakhtiar kepada warga.

Dalam kunjungan kerjanya ke desa ini, Bupati turut didampingi Ketua TP PKK Tapanuli Tengah, Ny.Citra Bakhtiar Ahmad Sibarani, Wakil Bupati Darwin Sitompul beserta istri, Ny.Juli Darwin Sitompul. (ril)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *