Tiga Anggota DPRD Terpilih dari Perindo Tapteng Diminta Bekerja Sesuai Aturan

perindo tapteng
Ketua DPD Partai Perindo Tapteng Menandatangani Berkas Penetapan Anggota DPRD Terpilih Hasil Pemilu 2019 di Pia Hotel Pandan, Senin 12 Agustus 2019. (Foto: dok-snt)

SmartNews, Pandan – Ketua DPD Partai Perindo Tapanuli Tengah (Tapteng) Milson Silalahi menyampaikan terimakasih kepada masyarakat yang telah menetapkan pilihan kepada calon legislatif dari partai besutan Hary Tanoesoedibjo itu pada Pemilu 2019 yang lalu.

“Kepada masyarakat yang sudah menetapkan pilihan kepada Partai Perindo, begitu juga dengan masyarakat yang belum menentukan pilihan, kita tetap mengucapkan terimakasih dengan selesainya Pemilu 2019 yang lalu,” ujar Milson Silalahi kepada wartawan di Pia Hotel Pandan usai mengikuti rapat pleno KPU Tapteng pada penetapan kursi partai partai politik dan penetapan calon terpilih 35 anggota DPRD Tapteng, Senin (12/8/2019).

Dengan berakhirnya Pemilu 2019, Milson minta kepada lapisan masyarakat di Tapteng agar tidak ada lagi perbedaan pendapat.

“Mulai saat ini agar sekat-sekat yang ada di tengah masyarakat pascapemilu 2019 lalu untuk dihilangkan,” pintanya.

Perindo Tapteng Peroleh 3 Kursi

“Kita berharap dengan 3 kursi yang kita peroleh hasil Pemilu 2019 lalu dapat memperjuangkan apa yang kita harapkan sesuai dengan visi misi Partai Perindo untuk mensejahterakan masyarakat,” tutur Milson.

Sebagai partai pendatang baru dengan tiga wajah baru anggota DPRD yang berhasil melanggeng ke gedung parlemen, Milson minta ketiganya untuk tidak terkontaminasi dengan hal-hal diluar yang tidak berkenaan dengan aturan dan peraturan.

“Untuk itu mari sama-sama kita berupaya bersatu, terutama untuk memajukan Tapteng ini,” sebutnya.

Ketiga calon anggota DPRD terpilih dari Partai Perindo Tapteng yang ditetapkan oleh KPU adalah Parohon Tambunan dari Dapil 1, Dapil 3, Charles Tinambunan dan Dapil 4 Rinaldi Panggabean. (red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *