Bupati Tapteng: Perusahaan Jangan Hanya Cari Kekayaan, Tapi Pikirkan Masyarakat

70726263 741980066245186 6448734571348361216 o
Bupati Tapteng, Bakhtiar Ahmad Sibarani.

SmartNews, Tapteng – Bupati Tapteng, Bakhtiar Ahmad Sibarani mengatakan, kehadiran perusahaan di Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) harus membawa manfaat bagi masyarakat sekitar.

“Perusahaan-perusahaan yang hadir di Tapanuli Tengah harus bermanfaat bagi masyarakat. Perusahaan jangan hanya mencari kekayaan tanpa memikirkan kepentingan masyarakat,” tegas Bupati Bakhtiar dalam sambutannya di acara PT.ASAHI berbagi di halaman Kantor Camat Sarudik di Pondok Batu, Selasa (17/9/2019).

Bakhtiar menegaskan, Pemkab Tapteng mendukung sepenuhnya perusahaan-perusahaan yang berinvestasi dan berusaha di daerah itu, tetapi harus peduli dengan lingkungan dan masyarakat sekitar.

“Kami tidak pernah menghambat yang namanya perusahaan. Saya ingin perusahaan yang ada di Pondok Batu buka semua, tetapi itu tadi, perusahaan tersebut harus peduli terhadap lingkungan dan masyarakat sekitar. Perusahaan juga harus dapat menyerap pekerja,” tegas Bakhtiar.

69973007 741981079578418 3148894357264793600 o
Bupati Tapteng, Bakhtiar Ahmad Sibarani Menyalam Seorang Ibu Rumah Tangga Sebelum Menyerahkan Secara Simbolis Tali Asih dari PT.ASAHI di Halaman Kantor Camat Sarudik, Selasa 17 September 2019.

Kepada perusahaan-perusahaan yang beroperasi di Tapteng, Bupati minta agar ke depan mengucurkan tanggung jawab sosial atau Corporate Social Responsibility (CSR) kepada masyarakat.

“Seluruh perusahaan di Tapteng harus berbagi tiga kali dalam setahun. Kepada masyarakat di Tahun Baru, Hari Raya, juga di Hari Jadi Kabupaten Tapanuli Tengah. Yang penting CSR nya harus dikeluarkan oleh perusahaan. Karna itu peraturan,” jelasnya.  (red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *