SmartNews, Humbahas – Untuk menarik wisatawan, Koramil kabupaten Humbahas yang berada di pinggir kawasan Danau Toba melaksanakan gotong-royong pembersihan sampah di Kecamatan Baktiraja, Sabtu (28/9/2019).
Kegiatan ini di pimpin Kapten Inf Brigif Munthe dihadiri Koramil 07/Lintong Nihuta, 19/Pakkat, 11/Parlilitan, Camat, Kades se Kecamatan Baktiraja, siswa/i SD, SMP, SMA serta masyarakat.
“Danau Toba ini adalah milik kita semua, sehingga kita wajib menjaga kebersihan dan keindahannya,” kata Kapten Inf Brigif Munthe.
“Dengan kegiatan ini, kita ciptakan budayakan kepedulian akan kebersihan lingkungan sejak dini, sehingga tercipta kondisi yang sehat, bersih dan indah di kawasan Danau Toba, yang tentu akan berdampak pada meningkatnya kunjungan wisatawan,” lanjut Danramil 05/Dolok Sanggul.
Camat Baktiraja ,Astri Lidwina Romatua Manullang menyambut baik kegiatan ini. “Mari kita jaga dan pelihara kebersihan dan keindahan Danau Toba ini, sehingga dapat memajukan sektor pariwisata yang akan berdampak pada perekonomian warga,” ajaknya.
Aksi bersih-bersih ini, sasarannya pinggiran Danau Toba, pembersihan makam Sisingamangaraja dan kiri kanan jalan. (penrem023)