Ibu dan Putrinya Tewas Terbakar di Humbahas

terpanggang
Foto: Polisi Melakukan Olah TKP. (and)

SmartNews, Humbahas – Rumah semi permanen milik Rajin Hutasoit (35) di Dusun I Dolok Martumbur, Desa Hutasoit II, Kecamatan Lintongnihuta, Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas), Sumatra Utara (Sumut) ludes dilalap api, Kamis (12/12/2019) pagi sekira pukul 07.15 WIB.

Selain menghanguskan rumah, amukan sijago merah itu juga menewaskan dua korban jiwa dan dua korban luka.

Bacaan Lainnya

Korban jiwa adalah, Rina Br Manalu (32) dan putrinya Indah Br Hutasoit (3). Kedua korban hangus terpanggang diduga karena terjebak di kamar.

Sementara korban luka, Rajin Hutasoit (35) dan anaknya Lamhot Hutasoit mengalami luka bakar di tangan dan di kaki.

Anggota DPRD Humbahas yang juga warga Huatasoit II, Manaek Hutasoit kepada wartawan di lokasi kejadian, mengakui bahwa peristiwa itu begitu cepat di saat warga lainnya sedang memulai aktifitas di pagi hari.

Katanya, saat peristiwa itu, korban Rina sedang memasak di dapur.

Mengetahui api sudah menjilat seisi rumah, Rina berupaya menyelamatkan putrinya Indah Hutasoit yang sedang tiduran di kamar. Namun saat proses penyelamatan, korban bersama putrinya justru terjebak api.

Dia juga mengakui, pihaknya belum mengetahui pasti sumber titik api yang memakan korban jiwa dan yang menghanguskan rumah kerabatnya itu.

Sementara, Camat Lintongnihuta, Jara Trisepto Lumban Toruan kepada wartawan menjelaskan, begitu mengetahui peristiwa kebakaran, pihaknya langsung terjun ke lokasi dan melakukan identifikasi bersama pihak kepolisian dan pihak terkait lainnya.

Dia juga mengatakan, sesuai dengan kesepakatan keluarga yang tertimpa musibah, kedua korban jiwa akan dimakamkan hari ini. Dan korban luka lainnya akan menjalani perawatan medis atas luka bakar yang diderita.

“Saat ini keluarga korban masih berunding atas dua korban jiwa. Sesuai kondisi korban yang hangus terbakar, kemungkinan korban jiwa itu akan dikebumikan hari ini,” ujarnya.

terbakar 1

Terkait peristiwa memilukan itu, Kasubbag Humas Polres Humbahas, Aiptu Syahril Purba kepada wartawan membenarkan kejadian itu.

Dia mengatakan, api yang menghanguskan satu unit rumah semi permanen itu juga menewaskan dua korban jiwa dan dua korban luka. Kebakaran itu juga mengakibatkan kerugian materil sekitar Rp 200 juta.

Katanya, hingga saat ini, sumber api belum diketahui dan masih dalam penyelidikan petugas kepolisian.

“Peristiwa kebakaran ini sudah dalam penanganan pihak kepolisian, petugas juga sudah memeriksa saksi-saksi yakni, Rato Hutasoit (47), Nasihur Gultom (45), warga Dusun I Dolok Martumbur, Desa Hutasoit II, Lintongnihuta, Humbahas,” jelasnya. (and)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *