SmartNews, Dolok Sanggul – Masyarakat secara swadaya turun tangan melakukan perbaikan jalan yang rusak di Nagasaribu, Kecamatan Lintongnihuta, Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas), Sumatra Utara, kemarin.
Mereka sudah lama menunggu adanya perhatian dari pemerintah untuk dilakukan perbaikan. Melihat kondisi itu, Persatuan Pemuda Pemudi Nagasaribu (P3NS) menggelar bakti sosial pada momen perayaan Natal Nagasaribu.
Ketua Panitia Perayaan Natal Masyarakat Nagasaribu, kepada wartawan di Dolok Sanggul, Bosfer TM Nababan, SH, Mhum, kemarin, mengatakan, ada beberapa kegiatan sosial dilakukan, salah satunya perbaikan jalan ini.
Selain itu, pemberian penghargaan dan hadiah bagi anak Nagasaribu yang berprestasi , mulai dari Juara 1 dan 3, tingkat SD-SMP.
Selanjutnya, puncak perayaan Natal bersama masyarakat Nagasaribu yang dipusatkan di Sitonggi-tonggi, Desa Nagasaribu I dilaksanakan, Kamis (19/12/2019). Di acara itu nanti juga diadakan lucky draw dan hiburan Natal.
Khusus perbaikan jalan, kata Bosfer, sudah lebih empat tahun sejumlah ruas jalan di Nagasaribu mengalami kerusakan yang cukup parah, namun pemerintah terkesan mengabaikannya. Sehingga melalui rangkaian Natal bersama Masyarakat Nagasaribu, P3NS selaku pemrakarsa melakukan perbaikan secara swadaya dengan bergotong.
“Selama ini warga merasa kewalahan dengan kondisi jalan yang rusak ini. Sejatinya sudah diketahui Pemkab Humbahas namun sejauh ini, selama empat tahun lebih belum ada tindak lanjut,” ungkapnya.
Dia mengatakan, melihat tingkat kerusakan yang begitu parah di beberapa titik jalan utama di Nagasaribu, mereka akhirnya bergerak untuk bakti sosial melakukan perbaikan.
“Perbaikan jalan yang kita rencanakan ternyata direspon positif warga Nagasaribu. Terbukti ada banyak masyarakat secara swadaya dan sukarela menyumbangkan material batu bahkan tenaga,” ujarnya.
Terpisah, Rompi Nababan yang juga warga Nagasaribu sekaligus Sekretaris Panitia Natal masyarakat Nagasaribu kepada wartawan, mengatakan, kerusakan jalan selama ini memang menyulitkan akses masyarakat. Apalagi mereka yang saban hari beraktivitas menggunakan jalan-jalan rusak tersebut.
Dia menguraikan, beberapa titik jalan yang diperbaiki P3NS dan masyarakat secara swadaya adalah Jalan Onan Sibaganding menuju Lintongnihuta, Jalan di bawah HKBP Resort Nagasaribu, Jalan Sitonggi-tonggi menuju SMP Negeri Nagasaribu dan Jalan dari Sijuguk menuju SMP Negeri Nagasaribu.
“Dijelaskan, bahwa perbaikan jalan dari Sijuguk ke SMP kurang lebih 2 Km sudah tiga kali dikerjakan dengan 3 kali anggaran dengan jumlah pagu yang sangat rendah, sehingga sampai tiga tahun pengerjaan jalan ini belum terhubung dengan baik. Padahal jalan ini merupakan jalan utama dari-ke Nagasaribu. Kita sangat menyayangkan sikap Pemkab Humbahas yang seolah tidak berpihak terhadap pembangunan infrastruktur jalan di Nagasaribu,” cetusnya.
Dengan adanya perbaikan jalan ini, Rompi bersyukur dan mengapresiasi kepedulian masyarakat dan P3NS. Sebab menyambut Natal 25-26 Desember 2019 dan Tahun Baru 1 Januari 2020, anak rantau Nagasaribu atau masyarakat di luar Nagasaribu yang mudik ke kampung halaman akan nyaman dalam berlalulintas. (and)