SmartNews, Barus – Bupati Tapteng Bakhtiar Ahmad Sibarani melepas ribuan peserta Pawai Ta’aruf untuk acara Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke 46 dan Festival Seni Qasidah Ke 31 Kabupaten Tapanuli Tengah Tahun 2020.
Pelepasan dari depan Masjid Raya Barus, Selasa (25/2/2020) siang sekitar pukul 14.24 WIB.
“Dengan berserah diri kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, tepat pukul 14.24 WIB, Pawai Ta’aruf MTQ Ke 46 dan FSQ Ke 31 tingkat Kabupaten Tapteng dengan resmi kami lepas,” kata Bupati Bakhtiar.
Selanjutnya peserta pawai bergerak dengan jalan kaki menuju lokasi pusat acara di Lapangan Merdeka Barus.
Dari pentas yang disediakan, Bupati Tapteng didampingi Wakilnya Darwin Sitompul berdiri sembari melambaikan tangan ke setiap Kafilah.
“Semangat ya, semangat,” ucap Bupati Bakhtiar kepada peserta pawai.
Peserta Pawai Ta’aruf dari 20 kecamatan se-Kabupaten Kabupaten Tapanuli Tengah.
Turut hadir mendampingi Bupati dalam pelepasan peserta pawai, yakni Ketua Sementara DPRD Tapteng, Khairul Kiyedi Pasaribu.
Hadir juga, Ketua DPRD Sibolga Akhmad Syukri Nazry Penarik, dan Anggota DPRD Tapteng, Ketua MUI Tapteng Ngadiman KS, serta para Tokoh Agama, dan undangan lainnya.
Acara MTQ Ke 46 dan FSQ Ke 31 akan dibuka langsung oleh Bupati Tapteng, malam ini. Berlangsung selama 3 hari, mulai hari ini, Selasa 25 hingga 27 Februari 2020. (red)