Dokter RS Adam Malik Medan Berhasil Angkat Uang Koin dari Tenggorokan Syafa Maryam

syafa
Syafa Maryam. (Foto: Dok_Istimewa)

SmartNews, Sibolga – Kabar baik disampaikan Vivi boru Panggabean, ibu Syafa Maryam perempuan berusia 5 tahun yang ketelan uang koin harga seribuan baru-baru ini disekolahnya di Kota Sibolga, Sumatra Utara (Sumut).

Dihubungi lewat telepon seluler, Kamis (10/9/2020), Vivi boru Panggabean mengungkapkan, uang koin yang sebelumnya nyangkut di tenggorokan Syafa sudah berhasil diangkat oleh dokter Rumah Sakit Adam Malik Medan, pada Selasa (8/9/2020).

Bacaan Lainnya

Menurut Vivi, untuk mengambil uang koin seribuan itu dari tenggorakan Syafa pihak rumah sakit tidak menganjurkan untuk operasi, namun cukup dengan menggunakan alat medis, dan berhasil.

“Sudah, sudah keluar (dapat) logamnya tanpa harus melakukan operasi, ada dimasukin dokter alat ke dalam mulutnya,” kata Vivi mengawali keterangannya kepada SmartNews, Tapanuli.

Vivi mengatakan, ia bersama Syafa hari ini sudah meninggalkan rumah sakit Adam Malik Medan.

“Baru saja kami keluar dari rumah sakit Adam Malik Medan, sekarang lagi di rumah kakak,” jelas Vivi.

Ke depan lanjutnya, Syafa masih akan dilakukan pemeriksaan dokter, karena Syafa bisa saja merasakan perih pada tenggorokannya.

“Makanya nanti kalau kami udah pulang ke Sibolga mau kontrol lagi,” ucapnya.

Sebelumnya diberitakan, Syafa Maryam sempat mendapat perawatan di RS Metta Medika Sibolga untuk mengeluarkan uang koin tersebut, namun belum berhasil hingga akhirnya dirujuk ke RS Adam Malik Medan pada Senin malam (7/9/2020).

Kejadian putrinya tertelan uang koin itu pun sebelum kepada wartawan diceritakan oleh Vivi Panggabean.

Dijelaskan, saat itu Vivi akan menjemput anaknya yang masih PAUD di sekolah, dan melihat anaknya digandeng oleh guru Syafa memberitahukan anaknya ketelan duit.

“Ini loh kakak, anak kakak ini ketelan duit,” kata Vivi menirukan ucapan guru Syafa saat itu.

Vivi pun kaget dan bertanya kepada guru kenapa Syafa bisa ketelan duit.

Bagaimana Syafa Maryam bisa ketelan duit? Berikut penjelasan Vivi Panggabean. Kunjungi kanal YouTube Smart News Tapanuli.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *