Meski Tugas Berat, Anggota Satgas TMMD Tetap Bersemangat

IMG 20210316 WA0019

SNT, Gunungsitoli – Program TMMD 110 Kodim 0213/Nias terus berjalan meski di tengah kondisi cuaca yang tidak menentu.

Seluruh personel yang tergabung sebagai anggota satgas tetap semangat bekerja untuk mencapai target yang ditetapkan.

Seperti biasa sebelum ke lapangan, seluruh prajurit yang tergabung sebagai anggota Satgas TMMD 110 Kodim 0213/Nias, wajib mengikuti apel.

Komandan SSK Satgas, Letda Inf Faduhusi Zega memberi semangat kepada seluruh prajurit untuk melaksanakan pekerjaan di lokasi TMMD 110 Kodim 0213/Nias.

Dia juga mengucapkan terima kasih atas dukungan masyarakat, Pemerintah Kecamatan Gunungsitoli Utara dan Pemerintah Desa Loloana’a Lolomoyo, sehingga pekerjaan berjalan lancar, aman dan terkendali.

Pihaknya berharap, soliditas dan kebersamaan serta kerja sama yang baik tetap dipelihara. Tentunya hasil karya bakti TNI ini akan menjadi sebuah kenangan baik yang tidak terlupakan.

Faduhusi menjelaskan, saat ini Personel Satgas TMMD 110 Kodim 0213/Nias tengah melaksanakan pembangunan jembatan darurat yang menghubungkan Desa Loloana’a Lolomoyo menuju Desa Gawugawu Bouso, Kecamatan Gunungsitoli Utara, Kota Gunungsitoli.

Tugasnya cukup berat, tetapi semangat anggota Satgas TMMD sungguh luar biasa. Mereka sangat kompak, bersama-sama menggotong batang kayu besar ke lokasi.

“Ini merupakan wujud pengabdian TNI untuk rakyat. Diharapkan jembatan itu selesai dengan cepat sehingga dapat dimanfaatkan masyarakat,” kata Faduhusi Zega.

Dia mengatakan, pembuatan jembatan sementara terbuat dari batang kayu tersebut terpaksa dikebut agar segera dapat digunakan masyarakat.

Meski bersifat sementara atau darurat, tetapi nantinya bisa digunakan dan dimanfaatkan masyarakat untuk berinteraksi dan beraktivitas melewati jalan yang baru dibuka.

“Semoga ke depan, jembatan yang permanen dapat dibangun oleh pemerintah daerah,” pungkasnya. (snt/ril)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *