Lihainya Bupati Tapteng Memainkan Sikulit Bundar, Lawan Tandingnya Kewalahan

Bupati Tapteng Bakhtiar Ahmad Sibarani Menggiring Bola Sekaligus Mengecoh Lawan Tandingnya. (dok/istimewa)
Bupati Tapteng Bakhtiar Ahmad Sibarani Menggiring Bola Sekaligus Mengecoh Lawan Tandingnya. (dok/istimewa)

SNT – Bupati Tapteng Bakhtiar Ahmad lihai juga ternyata memainkan sikulit bundar. Hal itu dibuktikan saat dirinya ikut bermain sepakbola yang tergabung dengan Tim Kesebelasan dari Pemerintah Kabupaten Tapanuli Tengah (Pemkab Tapteng).

Dalam pertandingan ini, kesebelasan Pemkab Tapteng berhadapan dengan Tim Kesebelasan Persatuan Olahraga Gelombang Massa Sorkam (Porgemas). Pertandingan persahabatan ini berlangsung di Lapangan Porgemas Sorkam, Rabu (6/10) sore.

Bacaan Lainnya

Tim kesebelasan Pemkab Tapteng diperkuat dengan ikutnya Wakil Bupati Darwin Sitompul serta Ketua DPRD Tapteng, Khairul Kiyedi Pasaribu dan Wakil Ketua Willy Saputra Silitonga. Alhasil, tim kesebelasan Porgemas berhasil ditundukkan dengan 4:1.

Sejak babak pertama dimulai, Bupati Bakhtiar sudah menunjukkan umpan-umpan manis kepada rekannya. Bahkan beberapa umpan manis itu hampir menerobos gawang Porgemas.

Dengan menggenakan kostum kebanggaannya nomor punggung 10, pria kelahiran 1984 itu berhasil memberikan umpan cantik lewat tendangan pojok. Umpan manis itu pun dimanfaatkan rekannya bernomor punggung 2 dengan mendaratkan bola ke gawang lawan.

Kerja sama tim Pemkab Tapteng itu pun semakin mantap dengan perolehan gol pertamanya. Bupati Bakhtiar pun terus menunjukkan kemampuannya mengocek bola ditambah tendangan kerasnya.

Dua kali tendangan keras bupati mengarah ke gawang lawan. Hanya saja, penjaga gawang Porgemas masih mampu menyelamatkan gawangnya. Barulah di menit kedua puluh, tendangan kerasnya dari tengah lapangan, mampu mengantung penjaga gawang. Alhasil gol pun bertambah lagi untuk tim kesebelasan Pemkab Tapteng.

Kerja sama yang baik antara Ketua DPRD, Wakil Ketua, Wakil Bupati Darwin Sitompul, serta umpan-umpan cantik dari bupati, membuat tim lawan semakin kewalahan. Hal itu dibuktikan dengan perolehan skor 4:0 di babak pertama.

Tak ingin kalah telak, Porgemas FC terus berusaha menggempur pertahanan PS Pemkab Tapteng yang dijaga oleh Sekwan Tapteng, Ridho Hutabarat. Hanya saja, sampai pluit pertanda pertandingan babak pertama berbunyi kedudukan masih 4:0.

Usai turun minum, pada babak kedua Porgemas FC terus menunjukkan tajinya untuk mengejar skor yang tertinggal jauh dengan pergantian beberapa orang pemain. Upaya membobol gawang PS Pemkab Tapteng tetap tidak berhasil dilakukan kesebelasan Porgemas FC hingga pertengahan babak kedua.

WhatsApp Image 2021 10 07 at 12.59.11
Bupati Tapteng Bakhtiar Ahmad Sibarani Melakukan Tendangan Keras ke Gawang Lawan.

Barulah di menit terakhir pertandingan, Porgemas akhirnya berhasil mengurangi skor kekalahan berkat sundulan pemain dengan nomor punggung 5. Hingga pluit panjang berbunyi, tidak ada tambahan skor lagi dari kedua kesebelasan. Pertandingan persahabatan ini pun berakhir dengan skor 4:1.

Usai pertandingan, Bupati Tapteng memberikan semangat kepada kedua tim kesebelasan agar tetap rajin olahraga.

Sesuai dengan rencana, tim kesebelasan Pemkab Tapteng akan bertanding akhir pekan ini menghadapi tim kesebelasan yang ada di Kecamatan Badiri. Dan pada Minggu kedua bulan ini, tim Pemkab Tapteng dijadwalkan akan mengadakan pertandingan persahabatan dengan tim kesebelasan Pemkab Paluta. (snt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *