Sistem Aplikasi PRP2 Disosialisasikan di Pemkab Humbahas

IMG 20230517 WA0018

Foto: Gapura Perkantoran Bukit Inspirasi Doloksanggul, Kabupaten Humbahas, Sumatera Utara.

DOLOKSANGGUL Bupati Humbang Hasundutan diwakili Plt Asisten Perekonomian dan Pembangunan John Harry membuka sosialisasi sistem aplikasi Progress Report Pengendalian Pembangunan (PRP2) di daerah itu, di Perkantoran Bukit Inspirasi Doloksanggul, kemarin.

John Harry menyampaikan, dengan sistem aplikasi ini diharapkan akan meningkatkan sinergitas antara Pemprov Sumatera Utara dengan Pemkab Humbahas dalam melaksanakan dan mengendalikan pembangunan demi kesejahteraan masyarakat.

Menurutnya, sistem aplikasi PRP2 Humbahas bertujuan untuk optimalisasi sinergi dan koordinasi terhadap implementasi tugas dan fungsi pengendalian administrasi pelaksanaan pembangunan daerah, tindak lanjut dari Peraturan Presiden Nomor 95 tahun 2018 tentang Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik.

“Ini solusi kekinian untuk mengurai permasalahan koordinasi dalam pengendalian pembangunan di Humbahas,” katanya.

Sosialisasi diberikan kepada admin PRP2 dari seluruh OPD dan unit kerja di Pemkab Humbahas. Narasumbernya dari Biro Administrasi Pembangunan Setda Provinsi Sumatera Utara. (DS)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *