Karo – Sebuah gudang tembakau milik anak perusahaan cabang PT.STTC Pematangsiantar, Sumatera Utara (Sumut) di Desa Bunuraya, Kecamatan Tiga Panah, Kabupaten Karo, terbakar, pada Rabu, (28/3/2018) sekitar pukul 20.40 WIB.
Api yang membakar gudang diduga berasal dari tungku pengeringan bahan baku tembakau basah sebanyak 4,5 ton tembakau yang sedang dalam proses pengeringan. Diduga api bersumber dari percikan bara dari tungku yang mudah membakar bahan-bahan yang di sekitar lokasi.
“Api benar diduga berasal dari tungku pengeringan yang menyambar media yang mudah terbakar dan tidak diawasi, sehingga terjadi kebakaran. Upaya yang kita lakukan adalah memadamkan api dengan bantuan personil Koramil 02/TP, Polsek Tiga Panah, masyarakat serta dibantu 3 unit mobil pemadam kebakaran milik Pemda Karo,” ujar Danramil Kapten Arh Marno.
Dalam peristiwa ini dilaporkan, sebanyak 4,5 ton tembakau kering ludes terbakar. Kasus kebakaran ini ditangani oleh Polsek Tiga Panah. (ril/Penrem 023)