TNI Siapkan Pengamanan Jelang Kunjungan Raja dan Ratu Belanda ke Tapanuli

TNI Siapkan Pengamanan Jelang Kunjungan Raja dan Ratu Belanda ke Tapanuli
Foto: Asops Kodam I/BB, Kolonel Inf Togu Parmonangan pimpin gelar pasukan di Bandara Internasional Silangit, jelang kunjungan Raja dan Ratu Belanda ke Tapanuli.

SmartNews, Taput – TNI mempersiapkan pasukan pengamanan jelang kunjungan kenegaraan Raja dan Ratu Belanda HM King Willem Alexander-Maxima di tiga kabupaten di wilayah Tapanuli, yakni Taput, Tobasa dan Samosir.

Hal ini ditandai dengan apel gelar pasukan oleh Korem 023/KS di lapangan apel Bandara Internasional Silangit, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), Rabu (11/3/2020).

Bacaan Lainnya

Apel gelar pasukan ini dipimpin Asops Kodam I/BB, Kolonel Inf Togu Parmonangan.

Pangdam I/BB, Mayor Jenderal TNI MS. Fadhilah dalam sambutannya dibacakan Asops Kodam I/BB, mengatakan pengamanan kunjungan Raja dan Ratu Belanda dilaksanakan bersinergi dengan Polri, pemerintah daerah dan komponen masyarakat.

“Segala sesuatu yang terkait dengan perencanaan, persiapan, dan pelaksanaan pengamanan VVIP ini, harus dilakukan secara sungguh-sungguh dan serius,” tegasnya. (penrem023)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *