Puskesmas Parmonangan Bikin Ini Pengganti Hand Sanitizer

Untitled 10
FOTO: Ilustrasi.

SmartNews, Tapanuli – Ditengah sulitnya mendapatkan alat pelindung diri (APD) seperti hand sanitizer pascamerebaknya kasus virus corona (Covid-19), Puskesmas Parmonangan, Kab.Tapanuli Utara, Sumatra Utara memproduksi APD dengan adonan alkohol dicampur dengan lidah buaya.

Hal ini langsung dicoba bersama Sekretaris Daerah (Sekda) Tapanuli Utara, Indra Simaremare, dalam rapat terbatas dengan tim Dinas Kesehatan yang dihadiri para Kepala Puskesmas untuk membuat hand sanitizer sendiri, seperti yang dilakukan Puskesmas Parmonangan.

Bacaan Lainnya

“Mengingat alat pelindung diri (APD) seperti masker dan handsanitizer sangat langka dan sulit ditemukan saat ini, saya minta paramedis di setiap Puskesmas untuk lebih kreatif dalam membuat hand sanitizer sendiri, seperti yang telah dibuat Puskesmas Parmonangan yang dikepalai dr. Donda Purba. Mereka sudah praktekkan langsung di sini dan manfaatnya sama dengan yang dibeli di pasaran,” ungkap Sekda Indra Simaremare pada rapat tersebut.

hand sanitizer

Selanjutnya Sekda menyampaikan agar paramedis di setiap Pustu membantu masyarakat dalam membuat hand sanitizer sendiri, sehingga ketika sulit ditemukan sendiri, maka bisa langsung buat sendiri dengan dipandu paramedis di seluruh Puskesmas. (red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *