SmartNews, Tapteng – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Klas III FL.Tobing Pinangsori, Kab.Tapanuli Tengah (Tapteng), Sumatra Utara (Sumut) mengkonfirmasi kondisi cuaca di Kota Sibolga dan Tapteng mulai 13 hingga 19 Juli 2020 berlaku mulai pagi pukul 07.00 WIB.
“Kondisi umum cuaca cerah berawan, hujan ringan hingga sedang pada sore dan malam hari. Suhu udara berkisar antara 25 ̊C–31 ̊C. Kelembaban udara berkisar antara 60% -95%,” ujar Kepala Kelompok Stamet F.L Tobing Tapteng, Asran Situmeang dalam keterangan tertulis, Jumat (17/7/2020).
“Angin umumnya bertiup dari arah barat daya hingga timur dengan kecepatan berkisar antara 04–15 knot,” jelas Asran.
Dijelaskan, secara umum kondisi cuaca di Sibolga dan Tapteng, berawan, berpotensi hujan ringan hingga sedang di Pandan, Sibolga, Barus, Sorkam, Pinangsori.
BMKG juga menyampaikan peringatan terkait potensi tingginya gelombang di Perairan Nias, Tapteng dan Sibolga.
“Potensi gelombang tinggi lebih dari satu meter dengan ketinggian dari 2.5– 4 meter dapat terjadi di Perairan Kepulauan Nias, Tapteng, Sibolga dan Samudera Hindia barat Kepulauan Nias,” ujarnya.
“Angin di atas perairan Sumatera pada umumnya bertiup dari Selatan hingga barat dengan kecepatan 05 –30 knot,” Asmen menambahkan. (pr_snt)