Kapolres Tapteng Pimpin Upacara Purna Bhakti Iptu Ramses Hutagaol

WhatsApp Image 2020 08 10 at 11.19.14
FOTO: Iptu (Purn) Ramses Hutagaol Didampingi Istri Melambaikan Tangan kepada Personel Polres Tapteng Usai Upacara Pelepasan Purna Bhakti, Senin (10/8/2020). (Foto: Istimewa)

SmartNews, Tapteng – Kapolres Tapteng, AKBP Nicolas Dedy Arifianto pimpin upacara pelepasan Purna Bhakti Iptu (Purn) Ramses Hutagaol, Senin (10/8/2020).

Upacara dilaksanakan pagi tadi di lapangan apel Mapolres setempat, dihadiri Ketua Cabang Bhayangkari Tapteng, Kabag Ren, AKP Martoni Lamcahyono, Kabag Sumda, Kompol Syahrul, para Kasatfung, Kapolsek, personel dan ASN Polres Tapteng.

Bacaan Lainnya

“Puji syukur kita panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa. Upacara yang kita laksanakan pada saat ini adalah sebagai tanda tulus dan keihlasan,” ujar Nicolas Dedy Arifianto mengawali amanatnya.

Kepada yang purna bhakti, Kapolres berpesan agar tetap menjaga nama baik institusi Polri dan dapat menjadi panutan dalam kehidupan keluarga maupun lingkungan masyarakat tempat tinggal.

“Jiwa dan semangat Bhayangkara sebagai penjaga negara tetap hidup dan tumbuh dalam sanubari Purna Bhakti. Semoga Tuhan yang maha kuasa selalu memberikan bimbingan dan petunjuknya kepada kita sekalian,” ucapnya.

Di kesempatan itu, Iptu (Purn) Ramses Hutagaol mengucapkan ribuan terima kasih kepada Kapolres, karna upacara yang dilaksanakan membuatnya terharu.

“Semoga Bapak Kapolres selalu sehat dalam melaksanakan tugas dan semoga menjadi pimpinan tertinggi di institusi Polri,” ucap Ramses.

Kepada seluruh personel jajaran Polres Tapteng, Ramses Hutagaol juga mengucapkan permohonan maaf jika selama bertugas ada kekurangan.

“Mohon maaf atas kekurangan dalam menjalankan tugas dan selama berdinas di Polres Tapteng,” ujarnya.

Dia juga berpesan kepada personel Polres Tapteng agar bertugas dengan sepenuh hati.

“Bertugaslah dengan sepenuh hati, lakukan pendekatan dengan masyarakat, rangkul masyarakat, dan pastikan masyarakat itu senang. Lakukan senyum sapa salam kepada masyarakat yang datang ke kantor Polisi layani dengan hati yang ikhlas,” tutur Ramses.

“Pesan saya bagi Personil Polres Tapteng laksanakan perintah dan ikuti aturan,” pintanya.

Acara kemudian dilanjutkan dengan sebuah tradisi pelepasan purna bhakti oleh Kapolres beserta seluruh personel Tapteng. (pr-snt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *