SNT, Sibolga – PT.PLN (Persero) UP3 Sibolga menginformasikan akan melakukan pemadaman listrik di sebagian wilayah kerjanya, besok, Kamis (14/1/2021).
Manager PLN UP3 Sibolga, Deny Fitrianto kepada SNT, Rabu (13/1/2021) membenarkan informasi akan adanya pemadaman ini. “Benar,” kata Deny Fitrianto mengawali.
Deny mengatakan, pemadaman dilakukan untuk pemeliharaan jaringan listrik. “Waktu padam mulai pukul 10.00-16.00 WIB,” jelasnya.
Daerah padam yakni, Jalan Gatot Subroto, Jalan Suprapto, Jalan Mojopahit, Jalan Kader Manik, Kelurahan Pasar Belakang, Kota Sibolga.
Kemudian, di Jalan Sibolga-Padangsidimpuan, Kecamatan Sarudik, Kecamatan Pandan. “Dalam pekerjaan tersebut, kami akan berusaha memperkecil waktu padam, dan mengurangi daerah padam dengan melakukan proses manuver jaringan distribusi 20 KV,” ujar Deny Fitrianto. (red)