Bupati Humbahas Lantik 85 Kades Terpilih

IMG 20220105 WA0059

SNT, Humbahas – Bupati Humbang Hasundutan (Humbahas), Dosmar Banjarnahor melantik 85 kepala desa terpilih, Rabu (5/1/2022).

Bupati Dosmar Banjarnahor minta para kades yang dilantik untuk segera mengisi pemerintahan di desa.

Bacaan Lainnya

“Laksanakan tugas pemerintahan desa dengan sebaik-baiknya dengan merangkul masyarakat yang ada di desa masing-masing,” kata Dosmar.

Para kepala desa terpilih yang dilantik juga diminta agar tetap kompak bersama masyarakat, jangan ada lagi perbedaan di tengah masyarakat karena Pilkades serentak sudah usai.

Bupati Dosmar juga menegaskan agar dana desa dimanfaatkan sebaik-baiknya.

“Dana desa merupakan milik masyarakat, hanya saja dikelola oleh kepala desa. Maka dana desa harus disalurkan untuk membuat desa maju dan berkembang positif,” jelasnya.

Dosmar juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak sehingga Pilkades serentak di Humbahas pada 22 November 2021 lalu berlangsung kondusif.

Di tempat yang sama, Kapolres Humbahas AKBP Achmad Muhaimin mengatakan pada proses pelantikan 85 kepala desa terpilih di Aula Tano Mas Tubu Humbahas tersebut dilaksanakan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan yang ketat.

Kapolres juga menyampaikan selamat atas pelantikan ke 85 kades terpilih tersebut.

“Kepada kepala desa yang dilantik saya ucapkan selamat. Semoga sinergitas Polres Humbahas dan Pemerintah Kabupaten Humbahas hingga di tingkat desa dapat terus ditingkatkan guna menjaga situasi yang aman, damai dan kondusif,” pungkasnya. (snt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *