IMM Sebut Ada Aroma Perjudian di Game Ketangkasan ‘NG’ Sibolga

game ketangkasan
Sejumlah Warga Sedang Bermain Game Ketangkasan di 'NG' di Jalan Ahmad Yani Kota Sibolga. FOTO: IMM Sibolga-Tapteng.

Smart News Tapanuli, SIBOLGA – Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Sibolga-Tapteng meminta Polres Sibolga untuk menutup game ketangkasan ‘NG’ (nama tidak ditulis) di Jalan Ahmad Yani Kota Sibolga, Sumatera Utara. Pasalnya, tempat game ketangkasan yang disebut dengan cara menembak ikan, dinilai ada aroma perjudian.

Dalam press rilis yang diterima Redaksi Smart News Tapanuli  dari IMM Sibolga-Tapteng menjelaskan modus yang dijalankan pada usaha game ketangkasan itu oleh pengelolanya.

Bacaan Lainnya

Ketua PC IMM Sibolga Tapanuli Tengah Bidang Immawati Sulastri Harahap mengatakan setiap pemain sebelum memulai permainan harus membeli koin dengan menggunakan member sebagai syarat untuk bermain game ketangkasan di “NG”.

Ia menuturkan bahwa voucher keluar dari mesin dapat ditukarkan dengan berbagai jenis hadiah barang yang telah disediakan di dalam stand.

“Voucher atau point itu selain bisa ditukarkan dengan uang, bisa juga dikasir yang telah ditentukan nilainya,” jelas Sulastri, Selasa, (6/3/2018).

Dia berharap pihak kepolisian dan dinas terkai serta pemerintah selaku penguasa, dapat terjun langsung untuk memberantas judi yang dapat meracuni bahkan merusak generasi muda juga masyarakat.

“Kami bersama elemen masyarakat rencananya akan mendiskusikan keberadaan “NG” ini bersama tokoh agama dan lainnya untuk mendesak pihak kepolisian dan pemerintah agar dapat mengkaji hal ini. Bila perlu menutup tempat game itu,” tegasnya.

Terkait hal ini, belum diperoleh klarifikasi dari pengelola game ketangkasan tersebut. (rilis IMM Sibolga-Tapteng)

Editor: Ren Morank

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *