Sibolga – Hujan deras yang mengguyur Kota Sibolga, Sumatera Utara (Sumut) sejak Senin sore, (23/4) hingga malam mengakibatkan bukit longsor dan menerjang rumah milik Marta br Marbun, di Jalan Ketapang, Kelurahan Sibolga Ilir, Kecamatan Sibolga Utara.
Akibatnya, dinding rumah milik Marta dibagian belakang jebol hingga ruangan tamu dan kamar juga mengalami kerusakan.
Saat kejadian, Marta menyebut dirinya sedang berada di dalam rumah.
“Kejadiannya sekitar pukul 19.00 WIB. Sebelum kejadian itu, saya lagi bersiap-siap menyusun pakaian mau berangkat ke Medan, ujar Marta ditemui Smart News Tapanuli dilokasi, Selasa, (24/4) siang.
Marta menerangkan, kondisi tanah yang berada di atas rumahnya memang labil dan mudah longsor akibat tidak ada selokan untuk mengalirkan air disaat turun hujan.
“Jadi ini jalan dari atas, kalau hujan pembuangan air dari atas ke jalan ini lah mengalir. Ini paritnya sudah bergeser, jadi tak ada lagi jalan air,” ungkapnya.
Ia berharap kepada pemerintah agar dapat membangun aliran pembuangan air agar kejadian seperti ini tidak terulang kembali.
“Jadi saya minta tolong kepada pemerintah dibuat lah jalan airnya yang besar supaya jangan terjadi lagi bencana longsor seperti ini ,” pintanya.
Pantauan dilokasi, petugas dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Sibolga membantu keluarga korban longsor untuk membersihkan material longsor dari dalam rumah. (Dod)