Isu Penculikan Anak, Ini Tanggapan dan Himbauan Kapolres Sibolga

kapolres sibolga
Kapolres Sibolga AKBP.Edwin H Hariandja Diwawancara Wartawan. (foto: dok_ist)

Sibolga – Isu penculikan anak tiba-tiba beredar luas dan menjadi trending di media sosial belakang ini di berbagai daerah di Indonesia, termasuk di Sumatera Utara. Tak sedikit masyarakat menjadi resah, khususnya bagi mereka yang memiliki anak kecil.

Secara nasional, Polri telah menegaskan bahwa isu penculikan anak tersebut sebagai kabar bohong alias hoaks. Karena sejauh ini, polisi belum menerima laporan dari masyarakat terkait masalah penculikan itu.

Bacaan Lainnya

Di wilayah hukum Polres Sibolga, Kapolres AKBP.Edwin H Hariandja mengharapkan agar masyarakat tidak mudah percaya terhadap isu tersebut. Masyarakat juga diminta cerdas menyikapi sebuah informasi yang diterima.

“Isu penculikan anak yang menyebar di media sosial itu menyesatkan. Itu tidak benar atau Hoax,” kata Edwin Hariandja, Kamis (1/11).

Pun demikian, lanjut Edwin, sebagai orangtua tentunya harus tetap menjaga dan mewaspadai pergerakan anak-anak. “Orangtua juga harus tetap meningkatkan kewaspadaan dalam menjaga anak,” imbau Edwin.

Orang nomor satu di Polres Sibolga ini menjelaskan, hingga saat ini pihaknya belum ada menerima laporan dari masyarakat tentang penculikan anak di Sibolga.

“Kita dari Polres Sibolga tetap melakukan patroli. Sat Intelkam juga tetap melakukan lidik di wilayah hukum Polres Sibolga,” jelasnya. (Ren)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *