Garuda Ekstra Flight Jakarta-Pinangsori

snapshot 001 4
Bandara Dr F.L Tobing, Pinangsori, Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatera Utara Dipadati Penumpang, Senin 24 Desember 2018.

Tapanuli Tengah – Menyambut perayaan Natal 2018 dan Tahun Baru 2019, maskapai Garuda Indonesia Airlines menambah armadanya melayani rute penerbangan dari Bandara Soekarno Hatta, Jakarta-Bandara FL Tobing Pinangsori, Tapanuli Tengah, Sumatera Utara.

Sejak 18 Desember 2018, Garuda sudah melakukan ekstra flight dengan melayani 2 penerbangan Jakarta-Pinangsori setiap hari, menggunakan 2 pesawat jenis Bombardier CRJ1000 berkapasitas 90 penumpang.

Bacaan Lainnya

Kepala Bandara FL Tobing Pinangsori, Farel Lumbantobing menjelaskan, berdasarkan konfirmasi dari pihak maskapai Garuda Indonesia Airlines, sejak saat ini dan seterusnya, penerbangan Jakarta-Pinangsori akan tetap dilayani dua maskapai setiap hari.

“Biasanya, Garuda hanya melayani satu kali penerbangan dengan satu maskapai saja, tapi pada musim mudik kali ini Garuda telah menambah satu armada lagi, dan layanan ini akan terus berlanjut hingga ke depan,” ungkap Farel Lumbantobing kepada wartawan, Senin (24/12).

Dia menjelaskan, rute penerbangan dari Bandara Kualanamu, Deliserdang-Bandara FL Tobing Pinangsori, Tapteng tidak ada penambahan armada. Garuda dengan 1 maskapai dan Wings Air 2 maskapai.

Sedangkan maskapai perintis Susi Air disesuaikan jadwalnya dengan Bandara Binaka, Gunungsitoli dengan 2 kali penerbangan setiap hari.

Menurut Farel, jumlah pemudik yang datang dan pergi melalui Bandara FL Tobing Pinangsori, Tapteng sudah mengalami lonjakan sejak beberapa hari ini, terutama dari Jakarta yang dilayani 2 pesawat Garuda.

“Diperkirakan peningkatannya mencapai 30%-40%. Kita memprediksi, puncak lonjakan pemudik biasanya terjadi beberapa hari sebelum perayaan tahun baru,” sebut Farel Lumbantobing.

Dia menambahkan, untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi pemudik, pihaknya juga sudah mendirikan pos pelayanan pengamanan di Bandara. Banyak petugas yang disiagakan di antaranya, aparat Kepolisian, TNI, Satpol PP, dan anggota Pramuka.

“Selain itu, beragam fasilitas layanan yang dimiliki Bandara FL Tobing juga sangat nyaman bagi warga pengguna jasa,” tuturnya. (ren)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *