SmartNews, Tapteng – SD Santa Melania Sarudik menggelar konser musik peduli banjir bandang Barus-Bonandolok di Artika Café, Jalan Padangsidimpuan Simpang Namira Pandan, Tapanuli Tengah, Sumatra Utara, Sabtu sore (15/2/2020).
Kepala Sekolah SD Santa Melania Sarudik Sr. Yohana Sembiring, SCMM didampingi Ketua Kesejahteraan Keluarga (Keskel), Haposan Simbolon kepada SmartNews mengatakan, konser ini juga bertujuan untuk meningkatkan kreatifitas siswa.
“Pertama sekali sebenarnya kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kreatifitas siswa. Menumbuhkan minat bakat. Di samping itu juga, para siswa kita ajak sejak dini untuk peduli, berbagi,” kata Sr. Yohana Sembiring mengawali keterangannya.
Dia mengatakan, kegiatan ini juga turut didukung orangtua siswa. “Beberapa waktu yang lalu saudara-saudara kita mengalami banjir bandang di Bonan Dolok Sijungkang, maka kami mengajak siswa kita untuk berbagi lewat kegiatan ini bersama orangtua serta semua yang mendukung kegiatan ini,” ujar Yohana.
Bantuan yang terkumpul dari konser ini selanjutnya diserahkan kepada korban banjir bandang di Bonan Dolok Sijungkang.
“Dana yang terkumpul dalam konser ini, kami tim dari SD Santa Melania Sarudik terdiri dari orangtua siswa, dewan guru dan dari gereja akan mengantarkan dana yang terkumpul, langsung kepada korban bencana banjir bandang, pada minggu depan,” jelas Yohana.
Baru-baru ini, lanjutnya, SD Santa Melania juga telah menyalurkan bantuan kepada korban banjir bandang di Bonan Dolok Sijungkang, Kecamatan Andam Dewi, Tapanuli Tengah, berupa pakaian bekas layak pakai serta sembako dan bantuan lainnya yang dibutuhkan para korban bencana.
Acara konser musik ini juga dihadiri Pastor Paulus Posma Manalu, Pastor Sergius, Pastor Gusti Supardi, Pastor Yusuf.
“Dalam kegiatan ini, pihak sekolah sangat kami dukung. Program seperti ini juga supaya berkelanjutan,” kata Pastor Paulus Posma Manalu dalam sambutannya.
Orangtua siswa juga mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan ini. “Saya pribadi orangtua siswa mendukung sekali. Kemarin juga pascakebakaran di perbatasan Sibolga Tapteng Aek Habil, kami orangtua siswa SD Santa Melania juga mendukung pihak sekolah untuk berbagi,” kata Suwarni ‘Mak Daniel boru Butarbutar’ kepada SmartNews, usai acara tersebut.
Acara yang berlangsung hingga malam itu, mengusung thema “Dengan Kegiatan Peduli Banjir Bandang Bonan Dolok dan Barus, Kita Tanamkan Rasa Solidaritas Sejak Dini Sebagai Wujud Nyata dari Pembelajaran Serfisona: Belaskasih, Menyaudara, Sederhana dan Rendah Hati”. (snt)