BLT Tahap 3 Bakal Cair Senin Depan

uang 3

SmartNews, Tapanuli – Kabar baik disampaikan oleh Kementerian Ketenagakerjaan. Diumumkan bahwa bantuan langsung tunai (BLT) program bantuan subsidi upah (BSU) sebesar Rp 600 ribu per bulan mulai dicairkan pada Senin atau awal pekan depan (14/9/2020).

Pencairan yang mundur ini terjadi untuk peserta BLT tahap 3. Demikian disampaikan Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah melalui keterangan resmi Humas Kementerian Ketenagakerjaan.

Bacaan Lainnya

Ida Fauziyah mengatakan proses pencairan mundur dari rencana awal yang dijadwalkan pada Jumat (11/9/2020).

“Kami akan menggunakan 4 hari itu, dihitung-hitung kira-kira akan bisa dilakukan Senin ya (ditransfer), karena 4 hari kerja kami punya waktu untuk melakukan checklist terhadap data pekerja yang diserahkan oleh BPJS Ketenagakerjaan,” katanya, Sabtu (12/9/2020) dilansir detik.com.

BPJS Ketenagakerjaan sudah menyerahkan 3,5 juta data nomor rekening penerima bantuan Rp 600 ribu.

Penyerahan dilakukan pada Selasa (8/9/2020). Sehingga dengan begitu, maka Kemenaker sudah menerima sebanyak 9 juta data nomor rekening.

Dari sebanyak 9 juta data nomor rekening ini terbagi dari gelombang 1 sebanyak 2,5 juta, gelombang 2 sebanyak 3 juta, dan BLT tahap 3 sebanyak 3,5 juta data nomor rekening. Adapun total peserta penerima BLT Rp 600 ribu ada sebanyak 15,7 juta orang.

Lebih lanjut Ida mengatakan, bantuan subsidi gaji batch 1 sudah ditransfer kepada 2,5 juta peserta, batch 2 sebanyak 3 juta peserta.

Katanya, bahwa bantuan batch 3 jumlahnya lebih banyak, sehingga pihaknya membutuhkan waktu untuk memastikan kesesuaian data.

“Batch ke 3 ini BPJS (Ketenagakerjaan) menyerahkan kepada kami 3,5 juta (data nomor rekening). Dan waktu yang diberikan 4 hari. Kami akan menggunakan waktu 4 hari, karena jumlahnya lebih banyak, kami butuh memastikan kesesuaian datanya,” paparnya.

Menakar dalam kesempatan sebelumnya menargetkan BLT tahap 3 ditransfer paling lambat pada Jumat. (red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *