‘Pria Itu Menggeser si Balita ke Tempat yang Tidak Terlihat Kamera’

Pria yang aniaya balita (Foto: Tangkapan layar)
Pria yang aniaya balita (Foto: Tangkapan layar)

SNT – Entah apa yang merasuki pikiran pria ini sehingga tega memukul balita. Aksinya itu pun viral. Mengenai kejadian ini, polisi kini masih menyelidiki kasus yang disebut terjadi di Sidoarjo tersebut.

Video yang viral itu berdurasi 16 detik, memperlihatkan seorang pria memukul si balita sambil mengucapkan umpatan dan kata-kata yang terdengar kurang jelas.

Bacaan Lainnya

Pria itu penuh amarah, dan memukul si balita dengan sekuat tenaga dengan baju yang telah dilepasnya.

Dalam video itu, dua kali baju tersebut terlihat dipukulkan ke badan dan kepala si balita. Pria itu kemudian menggeser si balita ke tempat yang tidak terlihat oleh kamera, dan terdengar satu lagi pukulan didaratkan.

Si pria itu lalu mengangkat tubuh si balita dan mengguncang-guncangkannya lalu membawanya ke dalam rumah. Sepanjang durasi video, hanya terdengar tangis keras si balita.

Dari informasi yang dihimpun, peristiwa itu terjadi di Desa Ngaban, Kecamatan Tanggulangin, Sidoarjo.  Pria yang menganiaya si balita disebut diketahui ayahnya sendiri berinisial MRF.

Polisi membenarkan adanya peristiwa seperti yang terekam dalam video viral. Balita yang dianiaya disebut masih berusia sekitar 3 tahun.

“Kami hanya Lidik TKP, koordinasi dengan Sat Reskrim Polresta, selanjutnya ditangani Polresta Sidoarjo,” kata Kapolsek Tanggulangin Kompol Mansyur Ade kepada detikcom, Minggu (11/7/2021). (dtc/snt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *