Listrik Diputus, Karyawan PT ASL Demo Kantor PLN Sibolga

humas pt asl
Humas PT Anugerah Sibolga Lestari L Sinaga saat Berorasi Dalam Aksi Unjuk Rasa ke PT PLN Area Sibolga, Senin, 5 Maret 2018.

Smart News Tapanuli, SIBOLGA – Kantor PT.PLN (Persero) Area Sibolga, Sumatera Utara (Sumut) di demo karyawan PT.Anugerah Sibolga Lestari (ASL), Senin, 5 Maret 2018.

Dalam aksi demonstrasi ini, para karyawan PT ASL secara silih berganti menyampaikan orasi mereka agar jaringan listrik ke PT ASL kembali dipasang oleh PLN setelah diputus beberapa hari lalu.

Bacaan Lainnya

Menurut pengunjuk rasa, pasca pemutusan arus listrik yang dilakukan PLN, seluruh karyawan PT ASL tidak bekerja lagi.

“Kami tidak pernah menunggak, kami tidak pernah tidak bayar. Kami tidak takut ditakut-takuti ini masalah perut. Pasang itu listrik perusahaan kami,” teriak karyawan, diwakili Laorimba Sinaga, Humas PT ASL Sarudik.

Pengunjuk rasa juga mempertanyakan tunggakan sisa pembayaran listrik senilai Rp 4,5 milliar yang menjadi alasan PLN melakukan pemutusan arus listrik ke PT ASL.

“Tolong jelaskan secara jelas darimana kami menunggak pembayaran listrik sebesar Rp 4,5 milliar. Padahal, kami tidak pernah menunggak membayar,” kata Laorimba dalam orasinya.

Hingga berita ini diterbitkan, aksi unjukrasa masih berlanjut dengan pengawalan sekitar 80-an personel Polresta Sibolga.

“Benar, hingga saat ini aksi unjuk rasa masih berlangsung. Polres Sibolga menurunkan sekitar 80-an personel untuk pengamanan aksi unjuk rasa ini,” kata Kassubbag Humas Polres Sibolga Iptu R Sormin kepada Smart News Tapanuli.

Hingga saat ini belum diperoleh keterangan resmi dari pihak PLN Area Sibolga terkait tuntutan dari PT.ASL ini. (Red)

Editor: Ren Morank

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *