Truk Vs Double Cabin, 1 Tewas, 1 Luka Berat, Keduanya Pelajar SD

WhatsApp Image 2018 04 10 at 17.38.20
Truk Mitsubishi yang Terlibat Kecelakaan Dengan Mobil Double Cabin di Jalan Tarutung - Sipirok, Desa Onan Hasang, Kecamatan Pahae Jae, Taput, Sumatera Utara (Sumut), Selasa, 10 April 2018. (ts).

Tapanuli Utara – Diduga lalai saat mengemudikan kenderaan, Rahmad Efendi (34) warga Jalan Pemilar Amplas Medan menabrak Mithsubishi L. 200 Double Cabin dengan nopol B 9841 IJ yang dikemudikan Dedy Erip Irwanto (33) karyawan PT SOL, Selasa (10/4) sekira pukul 07.15 WIB, tepatnya di Jalan Tarutung – Sipirok, Desa Onan Hasang, Kecamatan Pahae Julu, Taput, Sumatera Utara (Sumut).

Peristiwa kecelakaan itu berawal ketika Rahmad Efendi sopir truk Colt Diesel dengan nomor polisi BK 8062 SG datang dari arah Tarutung menuju Sipirok. Saat itu, didepan truk yang dikemudikan Rahmad sedang melaju satu mobil L200 Mitsubishi Double Cabin yang dikemudikan Dedy.

Bacaan Lainnya

“Setibanya di tempat kejadian, mobil Double Cabin tersebut membelok ke arak kanan, lalu truk Mitsubishi Colt Diesel tersebut menabrak dari belakang dan mendorong double cabin hingga terbalik,” ujar Kasubbag Humas Polres Taput, Aiptu Walpon Baringbing kepada wartawan, Selasa (10/4).

Walpon mengatakan, pada saat mobil double cabin didorong oleh truck, ada dua orang anak sekolah SD berjalan menuju sekolah lalu tertimpa mobil double cabin tersebut. Keduanya adalah Josia kurniawan Sinaga, (11) dan Franzovi Sinaga (10) pelajar SD warga Sitapean Kecamatan Pahae Julu, Taput.

“Pada saat kejadian itu, Josia Sinaga mengalami luka robek pada kaki kanan, memar pada dada sebelah kanan dan meninggal Dunia di RSU Tarutung , sedangkan temannya Franzovi Sinaga mengalami luka robek pada kepala luka berat,” ujar Walpon.

truk

Saat ini lanjut Walpon, kedua mobil telah diamankan ke Sat Lantas Polsek Pahae Julu. Sedangkan supir truk Colt Diesel masih di rawat di rumah Sakit Tarutung yang mengalami patah kaki.

“Petugas unit Laka Polsek Pahae Jae masih melakukan olah TKP untuk mengetahui penyebab kecelakaan yang sebenarnya. Sedangkan korban yang meninggal dunia sudah diserahkan ke pihak keluarga,” terangnya. (ts)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *