Duh, Bocah SD Seberangi Sungai-Bergelantungan Pakai ‘Keranjang Terbang’

Foto: Screenshot video beredar.

SNT – Beredar video di media sosial yang memperlihatkan 3 bocah SD menyeberangi sungai dengan menggunakan ‘keranjang terbang’ seperti naik flying fox.

Miris dan ngeri, sebetulnya. Bocah SD tersebut melayang, dan bergelantungan di atas sungai tanpa pengaman.

Bacaan Lainnya

Baca Juga: Pria Pengangguran Curi Peralatan Sekolah Dasar Luar Biasa di Gang Prona Sarudik

Berdasar penelusuran detikcom, peristiwa itu terjadi di Desa Kuntu ke Kuntu Darussalam, Kampar, Riau.

Namun tidak jelas waktunya, tetapi kepala desa setempat mengatakan, titik yang diseberangi bocah-bocah SD itu adalah Sungai Siantan.

Baca Juga: Tiga Petugas KPK Gadungan di Nias Ditangkap Polisi, Korbannya Kepala Sekolah

“Biasanya orang tua yang antar. Saya tanya kenapa tidak lewat Jalan KUD. Tapi kata mereka jauh, kalau dari Jalan KUD lumayan jauh juga,” kata Kepala Desa Kuntu, Asril Bakar, Kamis (10/6/2021).

“Kalau nyeberang itu langsung ke tempat sekolah, artinya mereka ambil jalan pintas, bergelantungan,” jelas Asril.

Baca Juga: Dua Perumahan Sekolah di Tobasa Terbakar. Diketahui, aksi seperti itu dilakukan rutin hampir setiap hari. (dtc/snt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *