Danrem Tinjau Vaksinasi COVID-19 di Koramil Jajaran Kodim 0211/TT

Danrem 023/KS, Kolonel Inf Febriel Buyung Sikumbang, didampingi Dandim 0211/TT, Letkol Inf Dadang Alex, meninjau langsung pelaksanaan Vaksinasi COVID- 19 di Koramil jajaran, Sabtu (17/7/2021).
Danrem 023/KS, Kolonel Inf Febriel Buyung Sikumbang, didampingi Dandim 0211/TT, Letkol Inf Dadang Alex, meninjau langsung pelaksanaan Vaksinasi COVID- 19 di Koramil jajaran, Sabtu (17/7/2021).

SNT, Sibolga – Danrem 023/KS, Kolonel Inf Febriel Buyung Sikumbang, didampingi Dandim 0211/TT, Letkol Inf Dadang Alex, meninjau langsung pelaksanaan Vaksinasi COVID- 19 di Koramil jajaran, Sabtu (17/7/2021).

Danrem mengapresiasi Dandim 0211/TT atas pelaksanaan vaksinasi yang diberikan kepada masyarakat Kota Sibolga dan Kabupaten Tapteng.

Bacaan Lainnya

“Apresiasi saya kepada Dandim Letkol Inf. Dadang Alex dan jajaran atas inisiasinya dalam mendukung program serbuan vaksinasi yang dicanangkan Pemerintah, serta memberikan pemahaman kepada masyarakat bahwa Vaksin Covid-19 ini aman dan halal,” ujar Febriel Sikumbang.

Danrem juga mengatakan, Kodim 0211/TT selalu yang terdepan dalam menginisiasi penanganan maupun pencegahan penyebaran COVID-19 di wilayah Kota Sibolga dan Kabupaten Tapteng.

Kepada Danrem, Dandim 0211/TT mengatakan antusias masyarakat cukup tinggi untuk mengikuti Vaksin COVID-19 secara gratis yang dilaksanakan oleh satuan TNI.

“Selama pelaksanaan vaksinasi, seluruh kegiatan tetap mengedepankan protokol kesehatandengan memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, dan melaksanakan pengecakan suhu tubuh sebelum memasuki areal vaksinasi,” ujar Dadang. (ril)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *