Babinsa Koramil 24/Pahaejulu Setia Dampingi Petani

BABINSA
Dalam rangka mempertahankan dan meningkatkan hasil pertanian, Babinsa Koramil 24/Pahaejulu rutin mendampingi petani mulai proses penyiapan, pengolahan, penanaman, perawatan sampai dengan panen padi sawah di desa binaan.

SmartNews, Taput – Dalam rangka mempertahankan dan meningkatkan hasil pertanian, Babinsa Koramil 24/Pahaejulu rutin mendampingi petani mulai proses penyiapan, pengolahan, penanaman, perawatan sampai dengan panen padi sawah di desa binaan.

Hal ini dibuktikan oleh Koptu Kiansar Saragih Babinsa di Desa Pangurdotan Kecamatan Pahae Julu, Tapanuli Utara yang ikut mengolah lahan persawahan milik Tagor Sitompul seluas sawah lebih kurang 0.5 ha dengan menggunakan hand traktor, Selasa (23/7/2019).

Babinsa Koramil 24/Pahaejulu Koptu Kiansar Saragih menyampaikan kepada petani supaya tetap menjalin koordinasi yang baik dengan Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL), sehingga permasalahan yang dihadapi di lapangan termasuk dalam hal cara menyiapkan dan mengolah lahan persawahan bisa diatasi, sehingga produksi pertanian dapat ditingkatkan.

“Babinsa akan tetap siap mendampingi dinas pertanian dalam hal ini PPL Pertanian untuk memastikan setiap bantuan pemerintah kepada petani sampai dan tepat sasaran,” pungkasnya. (penrem023)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *