Polres Sibolga Kembali Laksanakan Vaksinasi Massal

WhatsApp Image 2022 02 23 at 02.31.43

SNT, Sibolga – Guna mempercepat Herd Immunity, Polres Sibolga kembali melaksanakan vaksinasi massal dihadiri oleh Kapolres Sibolga, AKBP Taryono Raharja, Asisten I Pemkot Sibolga Josua Hutapea,Kasdim 0211/Tapanuli Tengah (Tapteng), Mayor Inf Tengku, dan Kasat Intel AKP Agus Adhitama, Rabu (23/2/2022).

Sebelum dimulai vaksinasi, diawali video conference (Vidcon) dipimpin oleh Kapolri, Jenderal Polisi, Listyo Sigit Prabowo, dan serentak dilaksanakan di seluruh wilayah Indonesia dari Cianjur.

Bacaan Lainnya

Kapolri mengecek kesiapan para personel maupun vaksinator yang sedang melaksanakan vaksinasi serentak, serta mengapresiasi kinerja TNI-Polri dan Pemerintah beserta jajarannya yang hingga saat ini tetap bekerjasama dengan sangat baik serta bekerja keras siang malam untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Indonesia.

Usai pelaksanaan vidcon, Kapolres AKBP Taryono Raharja didampingi para pejabat utama mengecek langsung pelaksanaan vaksinasi di halaman apel Polres Sibolga.

“Kami harap seluruh masyarakat berperan aktif dalam upaya pemerintah menekan penyebaran Covid-19 ini, selain menjalankan protokol kesehatan dengan baik, agar juga ikut divaksin,” kata Taryono.

Kegiatan vaksinasi berjalan aman dan lancar dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. Antusias warga khususnya lansia dan pelajar juga turut berdatangan untuk menerima suntik vaksin tersebut.

“Dan peserta vaksin hari ini ada mendapat hadiah dari door prize berupa TV, sepeda gunung, HP,setrika dan hadiah hiburan lainnya,” Kasi Humas Polres Sibolga, Iptu R Sormin menambahkan. (snt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *