Sibolga – Dicky Zein Tanjung (52) tampak tersenyum sekaligus bangga. Hari ini merupakan Jumat barokah baginya, setelah menerima award wasit berprestasi cabang olahraga sepak takraw dari Pemerintah Kota Sibolga.
Award berupa piagam penghargaan tersebut diserahkan Walikota Sibolga Syarfi Hutauruk kepada Dicky Zein Tanjung pada perayaan hari olahraga nasional (Haornas) di Lapangan Simaremare Sibolga, Jumat 21 September 2018.
“Terima kasih kepada pemerintah kota Sibolga atas penghargaan ini. Perjuangan saya tidak sia-sia, ini akan menjadi pemicu semangat saya untuk meraih prestasi yang lebih tinggi lagi di tingkat dunia,” ujar Dicky Zein Tanjung kepada wartawan.
Sebelumnya, Ayah tiga anak ini sehari-harinya bertugas sebagai tenaga honorer di Kantor Lurah Kotabaringin, Kecamatan Sibolga Kota.
Sejak lama, Dicky Zein Tanjung memang dikenal aktif sebagai salah satu penggiat olahraga di Kota Sibolga. Bahkan di semua cabang olahraga, Dicky selalu hadir menjadi wasit atau pun juri.
Pada perhelatan pesta olahraga akbar Asian Games 2018 Jakarta-Palembang, Dicky Zein Tanjung ikut menjadi juri di cabang olahraga sepak takraw di Kota Palembang.
Dicky Zein Tanjung pun mengaku bangga, dirinya bisa menjadi juri di Asian Games 2018 Jakarta-Palembang yang berlangsung sejak 18 Agustus-2 September 2018 dan diikuti 45 negara tersebut.
Pria yang pernah menjadi kepala lingkungan (Kepling) III di Kelurahan Kotabaringin, Kecamatan Sibolga Kota ini merupakan satu-satunya juri yang berasal dari Kota Sibolga. (ren)