Presiden Jokowi Bantu Korban Banjir dan Longsor di Sibolga

bantuan jokowi
Bantuan Presiden Joko Widodo untuk Korban Longsor dan Banjir di Kota Sibolga tiba, Rabu 17 Oktober 2018. (FOTO: istimewa)

Sibolga – Bantuan paket berupa kebutuhan bahan pokok dari Presiden Joko Widodo untuk para korban banjir dan longsor di Kota Sibolga, tiba hari ini, Rabu 17 Oktober 2018.

Kepala BPBD Sibolga, Juangon Daulay menjelaskan, ada 300 paket bantuan tersebut.

Bacaan Lainnya

Ia mengatakan, bantuan itu terlebih dahulu diserahkan ke Pemerintah Kota Sibolga, dan kemudian pihaknya langsung menyalurkan ke keluarga korban banjir dan longsor di daerah itu.

“Diserahkan ke Pemko dulu, baru diserahkan ke BPBD, nantinya paket ini kamilah yang akan menyalurkannya sama korban banjir dan longsor,” ujar Juangon.

Bantuan tersebut akan disalurkan dalam waktu dekat. “Mungkin besok sudah dibagikan,” ucapnya.

Sebagaimana yang terjadi pada enam hari lalu, tepatnya pada Kamis, 11 Oktober 2018. Hujan deras yang mengguyur Kota Sibolga sekitarnya memicu genangan banjir dan longsor yang menelan korban jiwa sebanyak 4 orang di gang Senggol, Kelurahan Simaremare, Kecamatan Sibolga Utara.

Empat orang korban tersebut yakni, Ika br Marbun (32), Wahid Tobing (2) dan Juni Tobing (4), keduanya anak Ika br Marbun. Seorang korban lagi, Sainul Lubis (9), ponakan Ika Marbun. (Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *